Musrenbang Rupat Utara, Kasmarni Ingatkan PD, Bangun Bengkalis Jangan Hanya Bergantung APBD
BUALBUAL.com - Disampaikan Bupati Bengkalis Kasmarni, Perangkat Daerah (PD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis tidak hanya bergantung dengan APBD dalam membangun daerah.
Menurutnya, kondisi Bengkalis yang luas terdiri dari tiga Pulau diantaranya Pulau Bengkalis, Rupat dan Pulau Sumatera (Bengkalis daratan) membuat perangkat daerah harus pandai-pandai menjemput pembangunan daerah bersumber dari APBD Provinsi dan APBN.
"APBD Bengkalis memang terkaya nomor 2. Tapi dengan wilayah demografis yang luas, memanfaatkan yang ada rasa saya tidak akan cukup. Karena wilayah Kabupaten Bengkalis ini sangat luas," ungkap Kasmarni disela membuka kegiatan Musrenbang Kecamatan Rupat Utara, Sabtu (6/3/2021).
Kemudian, Kasmarni mengajak semua pihak bersinergi membangun Bengkalis lebih baik.
" Bersama sama kita bersinergi. Bupati, DPRD dan OPD kita manfaatkan dana pusat, dana provinsi agar pembangunan Bengkalis lebih baik kedepannya, " ucapnya.
APBD Tahun 2021 ini, kecamatan rupat utara mendapatkan alokasi anggaran sebesar lebih kurang Rp43 milyar. Alokasi anggaran tersebut diperuntukkan untuk berbagai urusan wajib yang berkaitan pelayanan dasar seperti pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat dan kawasan permukiman, sosial serta ketentraman, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat, juga urusan wajib yang tidak berkaitan dengan pelayanan dasar.
Berita Lainnya
Pertemuan Forum Pembauran Kebangsaan dan Etnis Se-Kabupaten Inhil
Pemkab Inhu Bersama BPK RI Gelar Entry Meeting Mengenai Pengelolaan Aset Pemda Inhu
Permintaan Meningkat, Alat PCR di RSUD Arifin Achmad Sudah Ambil 1.255 Sample Swab
Kadiskes Riau Jelaskan 10 Rumah Sakit yang Rawat Pasien Covid 19 Riau
Update Covid-19 Rohil, 1 PDP Meninggal Dunia
Datangi SMA Negeri 2 Kota Dumai, Ini Instruksi Gubri Syamsuar
Kadis Kominfo Kepri Paparkan Best Practice Pengelolaan SP4N-LAPOR!
Bupati Minta Tegakkan Demokrasi :45 Panwaslu Kecamatan SE Kuansing Di Lantik
Plh Bupati Bengkalis: Jangan Coba-Coba Dekati Narkoba
Nota Kesepakatan KUA-PPAS Ditandangani Gubernur Ansar dan Pimpinan DPRD Provinsi Kepri
MTQH ke-10 Tingkat Kabupaten Lingga Sukses Digelar di Kecamatan Selayar, Ini Pesan Bupati Nizar
Bupati Kasmarni, Ucapkan Selamat Pada Nurfaiza Dinobatkan Jadi Duta Wisata Riau