PILIHAN
BPKAD Pekanbaru Tak Jamin Bayar Tahun Ini, Insentif RT/RW Tahun 2018 Masih Menunggak

BUALBUAL.com, Meski rencana Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru akan segera mencairkan insentif RT/RW se Kota Pekanbaru dipertengahan bulan Maret, namun Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih belum bisa menjamin akan mencairkan tunggakan insentif pencairan di tahun 2018 lalu.
Sekedar informasi, Pemko Pekanbaru masih menunggak pembayaran insentif bagi RT/RW se Kota Pekanbaru lebih kurang tiga bulan terhitung untuk bulan Oktober, November dan Desember 2018.
Menanggapi belum adanya kejelasan terkait pembayaran insentif RT/RW untuk tiga bulan di tahun 2018 lalu, Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, M Noer saat dikonfirmasi hanya menjawab diplomatis.
“Sampai hari ini belum. Yang jelas permintaan untuk tahun berjalan. Atau tahun ini yang kita bayarkan,” kata M Noer, Rabu (27/2/2019).
M Noer menyebutkan, sepanjang syarat pengajuan pencairan insentif bagi RT/RW sudah lengkap, maka para Camat se Kota Pekanbaru diimbau untuk segera mengajukan proses pencairan ke BPKAD Kota Pekanbaru.
“Sepanjang sudah ada mekanismenya, ya dibayarkan. Kepada para Camat silahkan mengajukan pencairan ke BPKAD Pekanbaru,” cakapnya.
Diberitakan sebelumnya, Plt Kepala BPKAD Kota Pekanbaru, Syoffaizal saat dikonfirmasi membenarkan jika insentif bagi RT/RW akan dibayarkan langsung dua bulan dan paling lambat dibayarkan dipertengahan bulan Maret 2019 mendatang.
“Iya benar, untuk pembayaran insetif RT/RW di Kota Pekanbaru akan dicairkan tanggal 15 Maret. Pembayaran insentif tersebut terhitung untuk bulan Januari dan Februari 2019,” katanya, Selasa (26/2/2019).
Untuk itu, Syoffaizal mengimbau agar seluruh Camat se Pekanbaru segera mengajukan permintaan pencairan insentif paling lambat tanggal 5 Maret ke BPKAD Pekanbaru agar proses pencairan segera dilakukan.
“Selain itu, para Camat diimbau untuk melengkapi syarat administrasi dan menyiapkan SK para RT/RW yang terbaru. Karena kami lihat ada RT/RW yang baru dikukuhkan,” cakapnya.
Mantan Sekretaris Bapenda Kota Pekanbaru ini menyebutkan, untuk pembayaran insentif 766 RW dan 3094 RT di Pekanbaru, BPKAD Kota Pekanbaru harus mengeluarkan anggaran yang mencapai miliar rupiah.
“Anggaran total yang akan kami cairkan untuk dua bulan sebesar Rp4,2 miliar. Jadi kurang lebihnya setiap bulan sebesar Rp2,1 miliar untuk pembayaran insentif RT/RW,” pungkasnya.
Sumber : Cakaplah
Berita Lainnya
Iwan Eka Putra Pindah Tugas, Kini Meneger PLN Rayon Tembilahan Akan Dijabat Annas Yasin
Jadwal Porkot Pekanbaru Terancam Diundur 'Gara-gara Asap'
Kadisdik: Jangan Sampai Aksi Demo Guru di Pekanbaru Rugikan Proses Belajar
Begini Kata KPU, Soal Prabowo Tolak Penghitungan Suara yang Curang
Tegas, Polres Inhil Akan Tindak Masyarakat Yang Masih Keluyuran Dan Berkumpul
Lagi, KPK Amankan Tiga Orang Terkait OTT
Kasus Habib Bahar, Pengamat Sebut tak Bisa Dijerat Pasal Penghinaan Presiden
Bantu Korban Bencana Donggala dan Palu, Musisi Inhil Galang Dana Selama Sepekan
UU KPK Baru Disahkan, Ratusan Pegawai Protes Gelar Aksi Pemakaman Di Depan Gedung Merah Putih
Gelar Adat 'Setia Amanah' Walikota Pekanbaru, Mahasiswa Pinta Dicabut!
Zumi Zola: Saya Terima yang Mulia, Divonis 6 Tahun Penjara
Tinggal Persetujuan Mendagri SRG Sudah Bisa Dilaksanakan Tahun Ini