Komunitas Nawaitu Foundation Salurkan Bantuan Pembangunan Masjid Pedalaman Talang Mamak

BUALBUAL.com - Komunitas Nawaitu Foundation menyalurkan dana bantuan untuk pembangunan masjid pedalaman talang mamak kepada Dompet Dhuafa Riau, Rabu (15/7/2020).
Lokasi masjid yang akan dibangun terletak di Desa Sungai Ekok Kecamatan Rakik Kulim Kabupaten Indragiri Hulu, Riau dengan jumlah Rp. 4.362.000 (Empat juta tiga ratus enam puluh dua ribu rupiah).
Warga di sekitar perencanaan pembangunan masjid belum memiliki tempat ibadah yang layak. Sudah 14 tahun lamanya salat berjamaah ke desa sebelah. Pada ramadan tahun lalu mereka salat tarawih di posyandu desa dengan penerang seadanya.
"Saya sebagai perwakilan komunitas sangat senang bisa bekerjasama dengan Dompet Dhuafa Riau untuk menggalang dana pembangunan masjid di pedalaman. Semoga dilancarkan mewujud tempat ibadah yang layak untuk saudara kita suku Talang Mamak," ujar Hafizd selaku ketua Komunitas Nawaitu Foundation.
Walaupun bantuan ini tidak seberapa banyak, Hafizd berharap ini bisa membantu pembangunan tempat ibadah di pedalaman Talang Mamak dan berharap bisa memberi motivasi bagi pihak lain untuk membantu pembangunan tempat ibadah ini.
Berita Lainnya
Polwan Polres Bintan Door to Door bagikan Sembako kepada Masyarakat
Pimpinan PKS PT PCR Beri Bantuan ke Rumah Ibadah
Jembatan Penghubung Antara Dua Desa Ambruk Kini di Bagun Secara Goro Bersama.
Jumat Berkah, Baksos Polres Bintan Bersama GP Ansor
HUT Karang Taruna ke-61 dan Bersempena HUT Rohil ke-22, Karang Taruna Kubu Babussalam Adakan Baksos
Badko HMI Riau Kepri Apresiasi Polda Riau Mengungkap Jaringan Narkoba Internasional
Protes !Antisipasi Jalan Rusak, Masyarakat KUD Stop Truk Operasional PKS PT GMS
Peduli kepada Kaum Duafa, RPU bersama BPJS Ketenagakerjaan Gelar Sosialisasi Jamsostek
Wan Abu Bakar: Aneh LSM Lingkungan Menilai Orang yang Belum Bekerja
Salurkan Sembako, PB Gerakan Nahdlatul Ulama Peduli Covid 19 Sisir Pelosok Daerah Pekanbaru
Menyambut Idul Fitri 1444 H Sambu Group Kembali Berbagi Biskuit Lebaran
Peduli Covid-19, Pemuda Kreatif Enok Inhil Berbagi Makanan dan Takjil untuk Masyarakat