Kapolres Inhil Serahkan Bantuan kepada Keluarga Korban Laka Laut di Perigi Raja

BUALBUAL.com - Kapolres Inhil, AKBP Dian Setyawan beserta jajaran Polres Inhil memberikan bantuan sembako kepada keluarga korban Laka laut yang terjadi di Desa Perigi Raja, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Inhil, pada Kamis (27/8/20).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, serta dihadiri oleh Kabag Ops Polres Inhil Kompol Maison, Kasat Lantas Polres Inhil AKP Lasarus Sinaga, Kasat Polair Polres Inhil AKP Rizki Hidayat, Kapolsek Kuindra AKP Martius Camat Kuindra Kaspul Anwar, dan unsur Forkompimcam Kuindra.
Kedatangan Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan beserta rombongan disambut keluarga korban Laka laut. Kapolres langsung menyerahkan bantuan sembako tersebut dan diterima oleh pihak keluarga korban.
Bantuan diserahkan kepada ahli waris dari korban yang tenggelam, almarhum Ridwan (50 tahun) dan keluarga almarhum Zainuddin (53 tahun).
"Kunjungan kami disini dalam rangka menyalurkan bantuan sosial kepada korban kecalakaan laut, ada sekitar 2 keluarga, warga Perigi Raja Kecamatan Kuindra yang diberikan bantuan, berupa paket sembako,” ujar Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan kepada awak media.
Dalam kesempatan tersebut juga, Kapolres Inhil berharap semoga apa yang telah diberikan dapat bermanfaat dan dapat pula meringankan beban perekonomian bagi keluarga korban.
“Mudah-mudahan dengan adanya bantuan yang diberikan bisa meringankan sedikit kebutuhan bagi keluarga yang ditinggalkan,” ucapnya.
Adapun jumlah bantuan sembako yang diserahkan sebanyak 12 paket dengan rincian :
1. Beras
2. Mie Instan
3. Gula
4. Sarden
5. Susu Sachet.
Berita Lainnya
Polsek Lirik datangi sejumlah Toko Pastikan Standar Kemasan Miyak Goreng
Jumat Barokah, Puluhan Nasi Kotak Dibagikan Polres Inhil kepada Pemulung
Jelang Natal, Kapolres Inhu Kumpulkan Seluruh Pendeta
Personel Pospam dan Posyan Polres Inhu aktif Patroli Titik Rawan Laka
Instruksi Kapolri ke Jajaran saat PPKM Level 4: Akselerasi dan Pastikan Bansos Tepat Sasaran
Vaksinasi Gurindam 12 Kodim 0318/Natuna Di Saksikan Langsung Oleh Bapak KASAD Dalam Kunjungan Kerja Di Wilayah Kabupaten Natuna
Makan Siang Bersama Menandakan Kedekatan Anggota TMMD dan Masyarakat
Polres Rohul Laksanakan Pemotongan Hewan Kurban
Seluruh Prajurit Kodim 0314 Inhil Ikuti Rapit Tes Covid-19
Cegah Terpapar Radikalisme, Polres Tanjungpinang Berikan Himbauan kepada Masyarakat
Tingkatkan Disiplin Prajurit dan PNS, Korem 033/WP Gelar Penyuluhan Hukum
Polda Riau Berhasil Gagalkan Penyelundupan 20 Kg Sabu dari Malaysia