PILIHAN
Kasih Info Berapa Kali Pesan di-Forward, Fitur Baru WhatsAp

BUALBUAL.com. WhatsApp disebut sedang mengembangkan dua fitur baru. Salah satunya adalah fitur yang disebut 'Forwarding Info'.
Dilansir dari WABetaInfo, Sabtu (23/3/2019) fitur ini memungkinkan pengguna WhatsApp untuk melihat informasi berapa kali pesan yang mereka kirimkan diteruskan ke pengguna lain.
Informasi ini bisa diakses dengan long press pesan yang dimaksud, kemudian tap 'Info' yang ada di atas layar.
WABetaInfo melaporkan fitur ini hanya bisa digunakan untuk pesan yang kalian kirimkan ke pengguna lain.
Jika kalian ingin tahu berapa kali pesan yang kalian terima telah diteruskan, kalian bisa mencobanya dengan mengirimkan pesan tersebut ke orang lain atau ke diri sendiri dan cek jumlahnya dengan cara di atas.
Fitur kedua yang sedang diuji coba disebut 'Frequently Forwarded'. Fitur ini akan menunjukkan label Frequently forwarded atau banyak diteruskan. Pesan yang akan mendapatkan label ini adalah pesan yang telah diteruskan empat kali atau lebih.
WhatsApp mengembangkan fitur ini untuk membantu penggunanya mengerti jika pesan yang mereka terima dan baca merupakan pesan yang 'populer' di WhatsApp. Dan karena telah diteruskan berkali-kali, pesan ini mungkin mengandung konten spam atau informasi yang salah.
Tapi fitur Forwarding Info tidak akan tersedia untuk pesan yang telah memiliki label Frequently forwarded. Jadi untuk pesan yang telah diteruskan lima kali atau lebih tidak akan terlihat informasi berapa kali pesan tersebut telah diteruskan.
WABetaInfo pertama kali melihat fitur ini di WhatsApp untuk Android versi 2.19.80. Tapi, walaupun kalian sudah menggunakan WhatsApp versi ini, fitur ini mungkin masih belum tersedia karena masih dalam tahap uji coba.
Editor | : | Ucu |
Sumber | : | detik.com |
Berita Lainnya
Pemerintah Ancam Boikot Produk Uni Eropa 'Diskriminasi Sawit'
Eks Sekdaprov Riau Ahmad Hijazi Jadi Staf Biasa di BPSDM
BEM FDK Uin Suska Riau Expo Pekan Rakyat Tahun 2017
menjanjikan rumah dengan DP 0%, Anies Baswedan Mengaku Tidak Pernah
AMPIH: Somasi Bupati dan DPRD Inhil Karena Diianggap Melakukan Pembiaran Jalan Kota yang Rusak
Bukti Menteri Enggartiasto Anggap Enteng Ketentuan Halal, Terbitkan Permendag 29/2019
Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera, Pemkab Rohul Harus Ambil Manfaat
Ibunda Nopianto Nasri Tutup Usia, Keluarga Besar Diskominfotik Bengkalis Turut Berduka
Bupati Inhil Hadiri Sosialisasi TORA di Provinsi Riau
Waktu Habis, KPK Belum Terima Hasil TGPF Bentukan Kapolri
Makna Tagline "Riau Hijau dan Bermartabat" di Logo HUT Ke-62 Riau
Tuntaskan Persoalan Honorer, Koalisi Rakyat dan Wakil Rakyat Nyatakan Dukung Revisi UU ASN