PILIHAN
Kapolda Riau akan Beri Pin Emas Bagi Polisi dan Relawan yang Mampu Tekan Karhutla

BUALBUAL.com - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, akan memberikan penghargaan bagi jajarannya yang mampu menekan terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Bumi Lancang Kuning.
Agung menyebutkan, hadiah itu diberikan kepada jajarannya yang rajin patroli dan cepat mengatasi apabila terjadi Karhutla di wilayah masing-masing. Tentunya dengan syarat yang telah ditentukan.
"Saya akan beri reward bagi anggota, 10 kali ke lokasi kebakaran, untuk yang mencapai 30 kali bahkan lebih yang dibuktikan dari aplikasi Lancang Kuning yang digunakan untuk memantau Karhutla. Itu dapat pin emas dari saya sebagai penghargaan atas kerja keras mereka," kata Agung, Rabu (22/1/2020) malam.
Tidak hanya anggota kepolisian atau jajaran Polda Riau yang bisa mendapatkan penghargaan dari Kapolda. Penghargaan juga akan diberikan kepada masyarakat yang aktif menjadi relawan pemadam Karhutla.
"Tidak hanya anggota, termasuk relawan pemadaman Karhutla juga bisa dapat. Namun jika ada pejabat atau jajaran dari Polda Riau yang kedapatan lalai maka akan diberikan sanksi tegas," tutup Agung.
Ucapan itu sudah dibuktikan Agung. Terakhir, jenderal bintang dua itu telah mencopot jabatan Kapolsek Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan karena lalai menangani Karhutla di daerah hukumnya.
Membebaskan Provinsi Riau dari kabut asap yang hampir terjadi tiap tahun akibat Karhutla menjadi prioritas Kapolda Riau. Tindakan-tindakan preventif dan represif telah dilakukan agar niatan itu tercapai.
Penanganan Karhutla dilakukan secara komprehensif melalui upaya pencegahan, yakni dengan cara mendeteksi secara dini kerawanan timbulnya kebakaran. Kesadaran dan peran serta masyarakat untuk andil secara aktif dan proaktif dalam melakukan pencegahan Karhutla juga sangat dibutuhkan.
Sumber: cakaplah
Berita Lainnya
Ternyata!!! Ada Cerita Mistis di Balik Hilangnya Pendaki di Gunung Raung
Saat Upacara Hari K3 di Kantor Gubri Tali Bendera Putus, Begini Klarifikasi Biro Umum Riau
Setelah Ditahan KPK: Patrialis Akbar: Demi Allah, Saya Dizalimi
Cabuli Anak Dibawah Umur, Oknum Ketua RW di Pekanbaru Dilaporkan ke Polisi
HM. Wardan Akan Ambil Langkah Konkret Atasi Berbagai Permasalahan di Inhil
Korban Puting Beliung Desa Pelanduk Mendapatkan Bantaun Dari Pemkab Inhil
Akibat Cuaca Buruk, Menteri Susi Mendarat Darurat Lapangan Bayuurip, lalu Santap Bakso di Temanggung
Hebat!!! Prodi Biologi FKIP UIR Seminarkan Pendidikan Abad ke-21
Haholongan Ikut Senam Bersama Peringati HPSN ke-14 Tingkat Provinsi Riau di Pekanbaru
Begini Kronologis Wanita Diperkosa 4 Pria Muda di Mobil
Hotspot Sumatera 39 Titik, di Riau 19 Titik
Warga Pekanbaru Minta Pemerintah Perbaiki Jalan Soekarno Hatta