Bahas Ketahanan Pangan Daerah
Asisten II Setdaprov Riau Vidcon Dengan Sekjen Kemendagri

BUALBUAL.com - Asisten II Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Evarefita melakukan Video Conference (Vidcon) bersama Sekretatris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Sekjen Kemendagri), Muhammad Hudori terkait menjaga ketahanan Pangan Daerah.
Dalam laporannya, Evarefita menyampaikan ketahanan bahan pangan di Provinsi Riau hingga saat ini masih relatif aman. Disampaikan saat Vidcon yang telah berlangsung di Ruang Riau Command Center (RCC), Jumat (15/05/2020).
"Kami melaporkan Provinsi Riau untuk ketahanan pangan hingga saat ini relatif aman, untuk ketersediaan beras dari Bulog, distributor dan serta produksi sendiri juga mencukupi untuk kebutuhan Provinsi Riau," lapornya.
Dalam menghadapi Covid 19 di Provinsi Riau, Evarefita menuturkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau sudah melakukan langkah-langkah untuk mempersiapkan ketahan pangan di Provinsi Riau selama pandemi Corona ini.
"Yaitu seperti menghidupkan lahan-lahan kosong, untuk ditanami untuk ketahanan pangan, dan sudah diimbaukan kepada kabupaten dan kota untuk melakukan hal yang sama," ucapnya.
Ditambahkannya, bahan pokok gula untuk ketersediaan bahan juga masih relatif aman, namun untuk harganya mengalami kenaikan di atas harga eceran tertinggi.
"Kenaikan bahan gula berkisar antara 17 ribu hingga 18 ribu per kilo," tambahnya.
Dilanjutkan Evarefita, bahwa Dinas Perdagangan provinsi, kabupaten dan kota sudah melaporkan setiap harinya Ke Menteri Perdagangan dan Dinas Ketahanan Pangan sudah melaporkan ke Menteri Pertanian.
"Kami menyambut baik untuk pembentukan satuan tugas ketahanan pangan daerah yang mana surat edarannya akan dikirimkan hari ini, insyaa Allah akan segera kami menindaklanjuti," ujarnya.
Evarefita mengusulkan terkait surat edaran mengenai pembentukan satuan tugas ketahanan pangan daerah, serta pelaporannya untuk dibuat sistem agar kabupaten/kota melaporkan secara cepat ke provinsi dan provinsi menginputkan ke pusa
Berita Lainnya
Bupati HM Wardan Perkenalkan Jenis Kelapa Pandan Wangi
Waspada Karhutla! BPBD Riau Nyalakan Sirene Tanda Bahaya
Kemenkeu Sri Mulyani Godok Bantuan Pulsa Hingga Ponsel untuk Pelajar
dr Indra Yovi : Warga Yang Pernah ke Kantor Camat Bukitraya, Puskesmas Rumbai, Silahkan Tes Swab
Selama Covid-19, Pemprov Riau Bentuk Tim Khusus Memantau Ketersedian Gas Elpiji
Camat Batsol, Minta Utamakan Usulan Prioritas Di Musrenbang Desa Petani
Jubir Covid-19 Riau, Tiga Warga Kuansing Positif Covid-19
Bupati HM Wardan Pimpin Apel Deklarasi Damai dan Peduli Kesehatan
Kadisesdm : Kuota BBM di Riau Aman dan Mencukupi
Gubernur Ansar Sampaikan Total Kebutuhan Anggaran Perubahan Rp 3,828 Triliun
Kejari Inhil Musnahkan Satu Kilogram Sabu dan Ratusan Kotak Rokok BB Tindak Pidum
Wabup Bagus Santoso Apresiasi STAIN Bengkalis Makin Maju, Bangun Gedung Rp54 Miliar Dana APBN