Danpom Lantamal IV Lakukan Courtesy Call kepada FKPD Tanjungpinang

BUALBUAL.com - Komandan Polisi Militer Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danpom Lantamal) IV Tanjungpinang Mayor Laut (PM) Dedy Ary Yuanto, melaksanakan courtesy call kepada unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Tanjungpinang di Tanjungpinang Kepulauan Riau, Jumat (18/9/2020).
Pejabat FKPD Kota Tanjungpinang yang dikunjungi oleh Danpom Lantamal IV adalah Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa dan Plt Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma.
Tujuan courtesy call tersebut adalah dalam rangka memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Danpom Lantamal IV yang telah melaksanakan serah terima jabatan (sertijab) dalam beberapa minggu yang lalu oleh Danlantamal IV Tanjungpinang pada hari Rabu tanggal 09 September 2020.
Selain itu tujuan courtesy call juga untuk bersilahturahmi, agar dapat lebih mengenal dengan pejabat unsur FKPD Kota Tanjungpina sehingga agar lebih mudah untuk berkoordinasi lebih jauh dalam tugas sehari-hari nantinya.
Selain itu ditempat yang berbeda Danpom Lantamal IV juga menerima kunjungan kerja dari Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kota Tanjungpinang Hantoni di ruang kerja Danpom Lantamal IV Tanjungpinang.
Berita Lainnya
Badko HMI Riau-Kepri Dukung Langkah Kapolri Dalam Penangan kasus Brigadir J
Kapolres Inhil Salurkan Bantuan Sembako dan Obat-obatan kepada Korban Angin Puting Beliung
Turut Ringankan Beban Masyarakat, Kodim 0315/Tanjungpinang Gelar Pasar Sembako Murah
Polres Karimun Wisuda 8 Personel Purnabakti, Berikut Daftar Namanya
Beri Motivasi Positif, Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko, S.I.K Kunjungi Dan Makan Siang Bersama Para Tahanan
Pendisiplinan Penggunaan Masker Bagi Anggota Polres Inhil
Hari Ibu, Polres Bintan Gelar Upacara
Target Harus Tercapai, Satgas TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil dan Masyarakat Terus Bekerja Semenisasi Jalan Yakub 2 Desa Teluk Bunian
Pawai Malam Takbiran, Polres Inhil Siapkan Personel
Demi Tuntasnya Pekerjaan, TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil dan Masyarakat Kebut Semenisasi Jalan Yakub ll
Pangdam III/Siliwangi Takziah ke Rumah Duka Almarhum Letkol Inf Purn Muhamad Mubin
Kapolres Inhu Tinjau Sejumlah Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Rengat