Gubri Syamsuar Harap Penggawa Melayu Riau Jaga Marwah Negeri

BUALBUAL.com - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berharap organisasi Penggawa Melayu Riau yang baru saja dikukuhkan bisa menjaga marwah negeri Melayu Riau.
Hal itu diutarakannya saat menghadiri Pengukuhan dan Deklarasi Penggawa Melayu Riau masa bakti 2021-2026 yang dihelat di Gedung LAM Riau Kota Pekanbaru, Kamis (16/9/2021).
Dalam kesempatan itu, Gubri juga mengucapkan selamat atas pengukuhan kepengurusan Penggawa Melayu Riau. Syamsuar berharap organiasi tersebut dapat membawa kemajuan baik bagi Kota Pekanbaru maupun Provinsi Riau.
"Kami berharap kiranya Penggawa ini juga bisa bekerja sama dengan semua pihak termasuk organisasi yang ada di Provinsi Riau," imbuhnya.
Pihaknya yakin dengan adanya organisasi Penggawa Melayu Riau dapat membawa kemajuan bagi pertumbuhan Provinsi Riau dimasa yang akan datang.
"Apalagi pertumbuhan ekonomi kita bagus, untuk itu mari kita pelihara suasana aman dan damai di negeri ini dan sekaligus dapat bersama-sama meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus ekonomi Riau," jelasnya.
Gubri juga mengingkan seluruh organisasi di Bumi Melayu Riau dapat menjaga persaudaraan dan menumbuhkan jiwa gotong royong.
"Semoga organisasi Penggawa Melayu Riau amanah sehingga bisa bekerja sama dengan semua organisasi dalam rangka membangun negeri Riau kedepan," pungkasnya.
Berita Lainnya
Bupati HM Wardan Hadiri Konser Virtual Maha Karya Anak Negeri
Sandiaga Uno: Jadikan Penyengat Ikon Pariwisata Halal dan Ekonomi Kreatif Pulau yang Historik, Ikonik dan Religius
Pulihkan Ekonomi, Gubri dan Kejati Tinjau Program Padat Karya Dumai
Bupati HM Wardan Resmikan Rumah Tahfidz Quran Jafariyah di Kelurahan Teluk Pinang
Tanggapi Dugaan Walpri Gubernur Kepri Ditangkap Karena Narkoba, Ini Komentar Kadiskominfo Kepri
Pemkab Inhil Rilis Pengumuman Resmi Seleksi CPNS dan PPPK Guru Tahun 2021
Bupati HM Wardan Pimpin Rapat Innovative Government dan Sosialisasi Pengelolaan Zakat
Bupati HM Wardan Buka Pembinaan Administrasi Pengurus TP PKK Inhil
Pemprov Riau Utus Tim Temui Mendagri, Jelang Penunjukan Pj Wako Pekanbaru dan Bupati Kampar
Gubri Syamsuar Bersama Forkompinda Riau Hadiri Launching ASAP Digital Nasional Secara Virtual
Hj Zulaikhah Wardan Jenguk Balita Hidrosefalus dan Gizi Buruk di Kecamatan Kempas
Gesa Keberadaan BNNK, Bupati Inhil HM Wardan Datangi BNN Pusat