Bupati Inhil Hadiri Peringatan Haul Akbar Syekh Abdul Qadir AL-Jailani

BUALBUAL.com - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Drs. HM. Wardan, MP menghadiri acara peringatan haul akbar Syekh Abdul Qadir AL-Jailani, Syekh Mohd Nawawi Berjan, dan Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab, di Majelis Ta'lim Ar-Ridha, JL. Harapan Kelurahan Tembilahan Hulu, Sabtu (04/11/2021) malam.
Kegiatan haul akbar ini juga diselaraskan dengan Haul Jama', serta HUT Pondok Pesantren AL-Baaqiatussa' Adiyyah ke-22 dan HUT Majelis Ta'lim Al-Hidayah ke 25
dengan menghadirkan penceramah, KH. Abdul Latif, MAg dari Kuala Tungkal, dengan intisari ceramah "Keteladanan Syekh Abdul Qadir Jailani".
Peringatan haul akbar ini turut dihadiri, Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Camat Tembilahan Hulu, Pimpinan Majelis AL-Hidayah dan Ar-Ridha Tembilahan Hulu, serta ratusan undangan yang hadir.
Bupati HM. Wardan dalam sambutanya mengatakan, atas nama pemerintah kabupaten Indragiri Hilir menyambut baik dan memberikan apresiasi atas diadakannya Haul Akbar Syehk Abdul Qadir Jailani ini.
Lebih lanjut dikatakan Bupati, kegiatan Haul ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya.
"Walaupun beberapa tahun belakangan ini kita rasakan bahwa kegiatan Haul seperti malam ini, tidak bisa kita laksanakan secara berjamaah, dan Alhamdulillah sekarang kita sudah bisa melaksanakannya", ungkap Bupati.
Bupati juga menyampaikan, pandemi Covid-19 sampai sekarang juga belum berakhir, untuk itu pemerintah telah menyampaikan berbagai arahan, agar kita dapat menjaga diri kita dengan senantiasa tetap melaksanakan protokol kesehatan.
Ditambahkannya, pemerintah juga telah memprogramkan untuk membentengi diri kita dengan melaksanakan vaksin, dan Kabupaten Indragiri Hilir pada hari kamis yang lalu sudah melaksanakan kegiatan pekan Vaksinasi tahap awal.
"Melalui kesempatan yang penuh berkah dan rahmah ini, saya mengharapkan kepada bapak dan ibu yang belum di vaksin, segeralah ikut vaksin karena ini penting dalam rangka memberikan kekebalan tubuh kita," tutup Bupati yang terkenal agamis ini.
Berita Lainnya
Sebanyak 65 Anggota BPD se-Kecamatan Kemuning Dilantik Bupati HM Wardan
Gubernur Kepri Sambut Kedatangan Menpar RI dan Ekraf RI di Hang Nadim Batam
Bupati tubaba akan rombak pejabat eselon lll dan lV di akhir masa jabatan
Bupati inhil ikuti diskusi terkait masalah sampah untuk energi listrik
Kadis Kominfopers Inhil Buka Sosialisasi dan Bimtek Simpeldesa
Hari Kedua Festival HAM 2021, Bupati Kampar Sempat Berbincang Dengan Kepala Staf Kepresidenan RI
Andika Asal Inhil Kembali Harumkan Nama Riau dengan Raih Medali Emas di Peparnas XVI Papua
Fasilitator DMIJ Plus Terintegrasi dan DPMD Inhil Laksanakan Sosialisasi PTO ke Pemdes se-Kecamatan Kempas
Dukung Ekonomi Berkelanjutan, Wagubri Edy Nasution dan IWAPI Serahkan Bibit Buah - Buahan
Wabup Inhil Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi di Dua Kelurahan
Lantik BPD se-Kecamatan Keritang, HM Wardan Harapkan BPD Bisa Bersinergi dengan Kades
Gubri dan Wagubri Menebar 6000 Benih Ikan Patin dan Berikan Bantuan 100 Kg Pestisida Kepada Warga di Desa Cipang Rohul