Terkait Permasalahan di Puskesmas Tembilahan Hulu, Kadinkes Inhil akan Panggil Semua Pihak Terkait

BUALBUAL.com - Baru-baru ini Puskesmas Tembilahan Hulu, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir dihebohkan terkait adanya pasien dan perawat yang bersitegang mengenai tentang pelayanan kesehatan.
Dari informasi yang dirangkum, pasien yang diduga mendapatkan perlakuan kurang mengenakkan ini adalah pasangan suami istri warga Tembilahan yang berinisial FA (42) beserta istri SH (36).
Ia mengaku dibentak dan diteriaki oleh petugas medis di Puskesmas Tembilahan Hulu.
Permasalahan ini langsung saja heboh di media sosial dan pemberitaan. Sekarang permasalahan ini sudah sampai ke telinga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Indrasuri, SKM MKL.
Menanggapi hal tersebut, Kadinkes Inhil akan segera memanggil semua pihak untuk dimintai klarifikasi dan kemudian memediasi antara keluarga pasien dan pihak tenaga kesehatan.
"Terlebih dahulu kami akan memanggil pihak yang terlibat dalam permasalahan ini secepatnya supaya dimintai klarifikasi," ucapnya, Ahad (29/1/2022).
Ia menambahkan, jika pihaknya terbukti melakukan pelanggaran, ia tidak akan segan-segan untuk melakukan tindakan tegas terhadap oknum yang melakukan.
"Dalam pelayanan tersebut ada protap yang mengikat, maka dari itu perlu dihadirkan dulu untuk kita pelajari. Dan apabila kalau memang terbukti tenaga kesehatan melakukan pelanggaran etik kami segera akan tindak tegas," imbuhnya.
Mengenai waktu pelaksanaan klarifikasi tersebut, kata Rahmi pihaknya tengah menjadwalkan dan segera akan memanggil pihak Puskesmas Tembilahan Hulu yang beralamat Jl. Sederhana Kelurahan Tembilahan Hulu.
"Secepat kita panggil dan diminati klarifikasi, kami tengah menjadwalkannya," imbuhnya.
Berita Lainnya
Enam Perusahan di Riau Terima Penghargaan Siddhakarya Tahun 2020
Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0314 Inhil Berikan Bantuan Masker kepada Masyarakat
Gubri Siapkan Rencana Aksi untuk Tindaklanjuti Temuan BPK RI
Momentum HUT RI ke-78, Bupati Lampura Minta Masyarakat Persiapkan Diri untuk Menuju Indonesia Emas
KPK Harapkan Dukungan Pemda untuk Perbaikan Data Perkebunan
Tahun Ini Pemprov Riau Kembali Salurkan Bankeu Rp100 Juta Per Kecamatan, Ini Gunanya
PLN UIP KLT Dorong Pembangunan Infrastruktur Ketenagalistrikan untuk Dukung Peningkatan Ekonomi
Sambut HUT Riau ke-63, Kenakan Busana Melayu
Kasmarni : IGORNAS Harus Peduli Terhadap Bibit Unggul yang Terhalang Keadaan Ekonomi dan Penyandang Disabilitas
Plt. Kakan Kemenag Bengkalis H. Carles: “Keputusan Pemerintah Satu, Tidak Memberangkatkan CJH”
Wapres Pastikan Langkah Terpadu Penanganan Dampak Bencana Kekeringan Kabupaten Puncak, Papua Tengah
Sekdaprov Riau Kumpulkan Stakeholder, Bahas Berbagai Isu Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera