Berikan Rasa Aman, Personil Polri Lakukan Pengamanan Turnamen Bola Volly di Desa Pelakak, Lingga

BUALBUAL.com - Personil Polsek Dabo Singkep melaksanakan kegiatan pengamanan Turnament Bola Volly Cup II di lapangan Voly Desa Pelakak Kecamatan Singkep Pesisir Kabupaten Lingga, Kamis (09/03/2023).
Kapolres Lingga AKBP fadli Agus, SIK MH melalui Kapolsek Dabo Singkep Iptu Rohandi P. Tambunan, SIP MAP menyampaikan pertandingan Volly ini dilaksanakan dimalam hari sehingga personil Polsek Dabo Singkep melakukan pengamanan. Pengamanan dilakukan bertujuan untuk menghindari jika terjadi perselisihan antar pemain maupun penonton dengan sporter teamnya, untuk itu tetap jaga sportifitas dalam bertanding dimana pun dan kapan pun.
Tidak lupa di sela-sela pengamanan turnamen, personil Polsek Dabo Singkep juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pemain, warga yang menonton serta juru parkir agar tetap menjaga kondusifitas di lingkungan tempat tinggalnya serta jangan mudah terpengaruh dengan berita hoax yang sedang ramai diperbincangkan saat ini.
Kegiatan ini merupakan giat yang dilaksanakan oleh Personel Polsek Dabo Singkep dalam rangka memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menonton pertandingan volly tersebut sehingga tidak ada perselisihan antar suporter.
“Dukungan suporter dapat meningkatkan semangat dan motivasi bagi semua pemain yang bertanding, namun diharapkan para suporter dapat menjaga kondusifitas dan ketertiban selama pertandingan berlangsung,” ungkapnya.
Berita Lainnya
Atensi Kapolres Bengkalis, Satlantas Bantu Warga yang Kurang Mampu
Apel Perdana, Kapolres Lampura Sampaikan Program Kerja Hingga Tes Urin Dadakan kepada Anggota
Jalan yang Sulit Sekarang Menjadi Jalan yang Bisa Dilewati
Kapolres Inhil bersama Forkopimda Panen Madu Lebah di Desa Teluk Kabung
Dapur Umum Polsek Tanjungpinang Timur Bantu Pemulung dan Juru Parkir
Bindalwas di Satuan Polisi Militer Lanud RHF, Danpom Koopsud I: Tetap Menjadi Teladan dan Humanis
Operasi Keselamatan Lalu Lintas yang Digelar Polres Lampung Utara Berlangsung Kondusif
Kapolres Tubaba Terima Kasih pada Masyarakat yang Antusias Laksanakan Vaksinasi Merdeka
Sebanyak 200 Kotak Makanan Gratis Dibagikan Polres Bintan ke Masyarakat Desa Bintan Buyu
Danlanud Raja Haji Fisabilillah meresmikan beberapa Pembangunan di Lanud Raja Haji Fisabilillah
Ciptakan Kamtibmas, Polres Inhil Intensif Lakukan Patroli Malam
Guna Meningkatkan Kemampuan, Satuan Sabhara Polres Bintan Gelar Latihan Dalmas