Antusias Masyarakat Serbu Bakti Sosial Pembukaan TMMD ke-121 Kodim 1008/Tabalong

BUALBUAL.com - Desa Kasiau Raya menjadi lokasi sasaran kegiatan TMMD ke-121 Tahun 2024 Kodim 1008/Tabalong, resmi dibuka oleh PJ. Bupati Tabalong Hj. Hamida Munawarah pada Upacara pembukaan TMMD di lapangan Pertamina, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong. Rabu (24/07/24).
Serangkaian kegiatan bakti sosial diramaikan dalam mensukseskan pembukaan program Tentara Manunggal Membangun Desa tersebut.
Kegiatan bakti sosial diantaranya khitanan massal, pengobatan gratis, pasar murah dan perpustakaan keliling.
Kegiatan inipun mendapat antusias tinggi dari warga yang terpantau memadati lokasi sejak pagi hari.
Pasar murah yang menjual paket sembako dengan harga lebih murah dibanding di pasaran. Menyediakan minyak, bawang, gula, mie dan telur ludes diserbu warga, terutama ibu-ibu.
“Saya dengar disini ada pasar murah, jadi saya sudah menunggu dari pagi hari tadi sebelum acara dimulai. Alhamdulillah dapat ini sembako dengan harga lebih murah," ucap Mariati.
Dengan melihat antusias dari warga, menjadi bukti bahwasanya hadirnya kegiatan Bakti Sosial di lokasi TMMD ke-121 Kodim 1008/Tabalong diterima dan membawa manfaat untuk warga.
Berita Lainnya
Kapolres Bengkalis, Inspeksi Mendadak Remang Remang dan Tempat Hiburan, Jamin Keamanan Beribadah Selama Bulan Ramadhan
Kapolres Mesuji Resmikan Kampung Tangguh Nusantara di Desa Gedung Boga
Polda Lampung Siapkan 17 Pos Pelayanan dan Pengamanan Bagi Pemudik yang Melintasi di JTTS
Sambut Hari Jadi Ke-72, Polwan Polres Tulang Bawang Gelar Baksos di Dua Lokasi
Jalin Silaturahmi, Kakanwil Bea Cukai Kepri Sambangi Polres Karimun
Tahap Finishing Pembuatan Pondasi di Titik nol Perbaikan Mutu Jalan
Berangkat Sekolah Tidak Ada Pompong, Para Pelajar Diantar Kapal Sat Polair Polres Inhil
Target Harus Tercapai, Satgas TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil dan Masyarakat Terus Bekerja Semenisasi Jalan Yakub 2 Desa Teluk Bunian
Kapolres Inhu Anjangsana dan Beri Semangat Purnawirawan Yang Sakit
Kapolda Kepri Ikuti Launching Aplikasi Monitoring Karantina Presisi Bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo
Kapolres Bengkalis Taja Pengambilan SWAB Test Covid 19 Pada 243 Personil
Kunker Kapolda Kepri ke Bintan Dalam Rangka Pengabdian 33 Tahun TNI-Polri Akabri 89