PILIHAN
Saksikan Real Madrid Ingin Bayern Munchen Malam Ini

Bualbual.com, Madrid - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, berharap Bayern Munchen tampil menyerang saat kedua klub saling berhadapan pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions 2016-2017, di Stadion Allianz Arena, Selasa atau Rabu (13/4/2017) dini hari WIB.
"Saya berharap Bayern Munchen akan menekan dan banyak menyerang kami. Namun, mereka tentu tidak melakukan hal tersebut dalam setiap pertandingan dan nanti pasti bakal ada momen ketika mereka menunggu kami (menyerang)," ujar Toni Kroos.
"Pelatih akan memberitahu kami besok apa gaya yang kami mainkan, tetapi saya tentu tidak akan mengatakannya meski dia sudah memberitahukan hal tersebut," ia menambahkan.
Dalam beberapa kesempatan, Real Madrid kerap mencetak gol melalui situasi bola mati, baik tendangan bebas maupun tendangan pojok. Meski begitu, Toni Kroos menilai strategi tersebut bukan merupakan andalan utama karena Real Madrid masih mampu mencetak gol dengan cara lain.
"Tidak mudah mencari kepala (Sergio Ramos). Eksekusi bola mati merupakan salah satu senjata yang kami punya, tetapi kami tidak bisa terus melakukan hal tersebut atau bahkan hanya berharap kepada Ramos. Namun, memang benar eksekusi bola mati banyak memberikan kami keuntungan," tutur Toni Kroos.
Striker Bayern Munchen, Robert Lewandowski, dikabarkan bakal absen melawan Real Madrid karena mengalami cedera. Toni Kroos pun berharap penyerang asal Jerman tersebut dapat bermain sehingga kedua klub dapat menampilkan permainan bagus dengan skuat terbaik.
"Saya selalu mengatakan, dalam perempat final Liga Champions, saya lebih memiliki kedua klub dapat memainkan line-up terbaiknya. Beberapa pemain kami juga ada yang mengalami cedera, tetapi saya berharap Bayern dapat memainkan line-up terbaik mereka," ujar Toni Kroos. (B.c)
Berita Lainnya
Menghadiri Acara Isra Mi'raj, Ketua PC Muslimat NU Inhil: Terkait Virus Corona Masyarakat Jangan Panik
Realisasi Penerimaan Pajak Kanwil DJP Riau Sudah Rp7,389 Triliun 'Semester I'
Banyak Warga Pulang dari Malaysia, OPD Covid-19 di Riau Jadi Meningkat
Dishub Siagakan 140 Personil, atas Kunker Presiden Jokowi ke Pekanbaru
Kadisbud Riau Yoserizal Zein Hadiri Peluncuran Buku & Bedah Buku Penyair PPI
Penolakan Keras Muhammadiyah, Terkait Permen Agama yang Mengatur Majelis Taklim
Borong Kejuaraan, Bank Riau Kepri Raih Banking Service Excellence Awards 2019
Sampai Lepas, Tahanan WNA Ini Bual Kepala Lapas Kelas IIA Bengkalis
Bupati Inhil Harapkan Kampung Seni Budaya Jadi Ikon Wisata Baru
Mencegah Penyebaran Wabah Covid-19, Gubri Harapkan Kesadaran Masyarakat Untuk Bekerjasama
KPU Rohul Pastikan Penetapan Calon DPRD Terpilih Digelar Malam Ini 'Tunggu Pembacaan Putusan Sela PHPU di MK'
Akhirnya !!! Ekor Pesawat Polri yang Jatuh di Mensanak Senayang Akan Dievakuasi Pagi Ini