PILIHAN
Menpora Imam Nahrawi PON Akan di Adakan 2 Tahun Sekali

BUALBUAL.com, Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, akan mengubah waktu pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON). Jika biasanya PON diselenggarakan tiap empat tahun sekali, kini sedang digagas agar diubah menjadi dua tahun sekali.
Bukan tanpa sebab hal itu dilakukan. Menurut dia, percepatan penyelenggaraan PON dimaksudkan agar daerah-daerah bisa menjadi tuan rumah event tersebut.
"Biasanya empat tahun sekali kita persingkat jadi dua tahun. Kalau masih empat tahun bisa-bisa provinsi seperti Bali dan NTB 50 tahun lagi jadi tuan rumah PON. Jadi, waktunya kita persingkat dari empat tahun menjadi dua tahun," kata Menpora Imam Nahrawi di Denpasar, Sabtu 24 Februari 2018.
Selain itu, percepatan penyelenggaraan PON akan semakin memberi kesempatan luas kepada atlet-atlet Indonesia untuk menunjukkan prestasinya.
"Ada percepatan atlet untuk belajar bertanding di PON. Tentu nanti institusi di bidan olahraga terkait harus mengeluarkan kebijakan untuk pembatasan usia, sehingga lebih cepat lagi atlet bertanding," ujarnya.
Di sisi lain, Imam ingin venue penyelenggaraan PON tak lagi satu provinsi, melainkan dua provinsi. Dengan begitu percepatan pembangunan infrastruktur di daerah dapat dengan cepat dilakukan.
"Misalnya nanti diselenggarakan di Bali dan NTB, sehingga ada percepatan infrastruktur sarana olahraga," ucapnya.
Editor : ucu
Sumber : VIVA.co.id
loading...
Berita Lainnya
10 Orang Dinyatakan Hilang, Pompong Pembawa TKI Tenggelam di Perairan Tanjung Medang Bengkalis
Danau Kajwid dan Pantai Kute Diserbu Pengunjung
'BUAL DARI RAKYAT' HMI: Melangkah Menuju Mimpi
#KAMPAR: Jumlah Terkini Penyebaran Covid-19 per 00.28 Wib (29/03)
Puluhan Pengurus PAC Segel Kantor DPD PDIP Riau
Saat Tanam Padi Babinsa Tempuling Inhil, Berbaur Dengan Petani 'Dekat Dengan Masyarakat'
Gubri Syamsuar Kembali Ingatkan Jangan Percaya Oknum Bisa Loloskan Jadi PNS
Ini Dia Tokoh Besar Dunia yang Lahir pada 14 September
Warga Perumahan di Riau Kembali Gelar Protes dan Boikot Pembangunan Tower SUTET Milik PLN
Bareskrim Pinta Pencekalan Kivlan Zen Dibatalkan
Ini Kata Sudirman Said, Kembali Setya Novanto Jabat Ketua DPR
Pemda Inhil Melalui Polres Gelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak