PILIHAN
Versi Serikat Pekerja BUMN Bocorkan Percakapan Sesungguhnya Menteri Rini dan Dirut PLN Terkait fee proyek

BUALBUAL.com, Rekaman percakapan Menteri BUMN dengan Dirut PLN Sofyan Basir telah direkayasa seolah tengah membicarakan pembagian fee proyek.
Hal itu sebagaimana diutarakan Sekretaris Federasi Serikat Pekerja BUMN, Tri Sasono di Bareskrim, Gambir, Jakarta, Senin (1/5/2018).
“Inilah makanya kami menilai hoax, karena itukan ada sesi yang terputus,” katanya.
Menurut dia, video percakapan Rini dangan Sofyan yang beredar sejatinya bukan membahas soal pembagian fee proyek, melainkan soal investasi proyek penyediaan energi yang melibatkan PLN dan Pertamina.
“Karena saya melihat ini bukan masalah fee ya, tapi bu Rini dengan pak Sofyan membicarakan masalah share yang harus didapat untuk Pertamina dan PLN berapa,” ungkapnya.
Kendati demikian, Tri mengaku belum mendengar ataupun memiliki rekaman utuh percakapan Rini dengan Sofyan yang dianggap telah diedit itu.
Dijelaskan Tri, nama mantan Dirut Pertamina Ari Soemarno disebut dalam percakapan itu lantaran posisinya sebagai tenaga ahli dan dianggap mengerti tentang gas.
“Hanya kebenaran aja ada hubungan antara adik kakak,” ujarnya.
“Dia (Ari Soemarno) memberi saran gitu, layaknya berapa sih klo untuk proyek itu,” sambung Tri.
Jagat maya dihebohkan dengan beredarnya rekaman percakapan telepon yang diduga berbicara mengenai pembagian fee proyek.
Ada dua orang pria dan wanita yang terlibat dalam percakapan tersebut.
Dalam rekaman itu, suara perempuan berbicara dengan lawannya mengenai pertemuan dengan seseorang yang disebut mereka sebagai “Pak Ari” untuk membahas pembagian fee.
Berita Lainnya
Seorang Petani di Kemuning Inhil Diciduk Polisi Kedapatan Miliki Narkoba Jenis Sabu
Tim TP4D Kejari Tinjau 3 Proyek Peningkatan Jalan di Kecamatan Siak Kecil
Gubri Syamsuar Ajak Perusahaan Malaysia Jaga Hutan Riau dari Karhutla
Magribi dan Anggota KPPS di Kampar Divonis 4 Bulan Penjara 'Coblos 20 Surat Suara'
Maranya Tentang Isu Perdukunan Jelang Pilkades Serentak di Siak
Lantik Kades Selat Nama, Yuliargo : Bekerjalah Sepenuh Hati
APBD 2019 Sudah di Sahkan, Pemkab Inhil Berikan Penyertaan Modal Rp7,7 Miliar untuk Bank Riau dan Rp2,2 Miliar untuk Bank BPR Gemilang
80 Miliar PUPR Siapkan untuk Tuntaskan Jaringan Utama SPAM di Dumai dan Bengkalis
Jawaban Mengkagumkan UAS Yang Tak Masuk Rilis 200 Mubalig Oleh Kemenag RI
Datang Ke Riau Puan Maharani Ajak Masyarakat Kembangkan Batik Bono
Gerbang Tol Pekanbaru-Dumai Dipersiapkan Jelang Kedatangan Presiden Jokowi ke Riau