LBH Pijar Melayu : Menristekdikti Mestinya Bijaksana Melihat Kejadian Yang Menimpa Universitas Riau

BUALBUAL.com, Densus 88 menangkap terduga teroris di Universitas Riau. Aparat juga mengamankan benda diduga bom di gedung gelanggang mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Sabtu (02 - 06 - 2018). Penangkapan ini menuai banyak komentar dari berbagai kalangan, salah satunya adalah Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pijar Melayu. 05/06/18.
Ketua LBH Pijar Melayu Ferry Sapma, SH mengapresiasi aparat kepolisian terutama densus 88 yang telah berhasil menangkap terduga teroris dikampus Universitas Riau beberapa hari yang lalu. Namun sangat disayangkan banyak pihak yang mengembangkan opini seolah olah pimpinan Universitas yang salah akibat kejadian ini.
jangankan universitas, tempat tempat yang dijaga ketat dengan senjata lengkap dan telah terjamin keamanannya pun berhasil dimasuki oleh teroris. Apalagi hanya kampus yang bebas siapapun boleh masuk. Karena kampus tempat publik, " tuturnya.
Saya mengajak seluruh pihak terkait untuk berfikir obyektif dan tidak melihat persoalan ini dari satu sudut pandang saja, sehingga kita tidak buru buru untuk menyimpulkan bahwa pimpinan Universitas yang salah, "ujarnya.
Ferry juga menyayangkan pernyataan menristekdikti di media online jawapos dan CNN Indonesia yang mengancam memecat Rektor UR dari jabatannya terkait adanya dugaan perakitan bom di Universitas Riau. Seharusnya sekelas menteri mestinya bijaksana dalam menyikapi kejadian di UR. Tidak langsung mengancam melakukan pemecatan tanpa dilakukan terlebih dahulu investigasi, Tutupnya.***(rls)
Berita Lainnya
Wabah Penyakit Perut Landa 200 Penumpang Kapal Pesiar di Brisbane
Khairul: Peluang dan Peran Generasi Millennial Dalam Memimpin Desa ‘Pilkades Serentak Inhil’
Bendera Tauhid Warna-warni Bertebaran di Reuni Aksi 212
Catatan dan (PR) Gubri Syamsuar di HUT Riau ke 62 Tahun, Segera Selesaikan Karhutla,Hati-hati Gunakan APBD
Paripurna DPRD Meranti, Penyampaian 2 Ranperda Inisiatif dan Jawaban Kepala Daerah
AS Tuduh Iran Produksi Rudal yang Mampu Jangkau Hingga Eropa
Sandiaga Uno kehabisan dana kampanye dan minta bantuan Prabowo
Wisata Sampan Lever Inhil
Polres Inhil Amankan Warga Desa Tanjung Simpang Pelangiran Sebagai Pelaku Karhutla
Geger! Kambing Lahirkan Bayi Mirip Setengah Babi dan Manusia
Polisi Inhil Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor
Negara Indonesia Bidik Jadi Anggota Dewan HAM PBB