PILIHAN
Yusril Tantang Habib Rizieq Bikin Partai: Jangan Cuma Omong Kosong
BUALBUAL.com, Ketua umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra menanggapi maklumat Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Dia menantang Rizieq membentuk partai usai memerintahkan anggota FPI mundur sebagai pengurus dan caleg PBB.
Salah satu isi maklumat Rizieq adalah memerintahkan anggota FPI yang menjadi caleg PBB di pemilu 2019 agar mengundurkan diri. Sebaiknya mendukung partai Islam lain atau membentuk partai perlawanan.
"Kita lihat saja nanti, mampu tidak Habib Rizieq bikin partai, jangan hanya omong kosong saja," ucap Yusril, Kamis (31/1).
Yusril menegaskan dirinya, selaku Ketum PBB, tidak mempermasalahkan ketika Rizieq meminta anggota FPI mundur dari pencalegan PBB. Menurutnya, tidak akan berpengaruh signifikan terhadap PBB yang akan menghadapi pemilu legislatif. Justru, menurut Yusril, lebih baik Rizieq membentuk partai sendiri.
"Kalau Habib Rizieq mau mendirikan partai perlawanan, silahkan saja bikin partai sendiri daripada mau mengobok-obok PBB dari dalam," kata Yusril.
Sebelumnya, PBB menyatakan dukungan kepada Joko Widodo-Ma'ruf Amin dalam Pilpres 2019. Keputusan itu diambil melalui Rakornas PBB beberapa waktu lalu.
Sikap tersebut ditanggapi negatif oleh Rizieq Shihab. Rizieq menelurkan maklumat.
Dia memerintahkan kepada anggota, kader hingga simpatisan FPI mundur sebagai pengurus dan caleg PBB. Menurutnya, langkah PBB sudah tidak sesuai dengan Ijtima Ulama II yang mana mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019.
Rizieq meminta anggota FPI yang menjadi caleg dan pengurus PBB agar mendukung partai Islam lain. Tentu partai yang mendukung Prabowo-Sandi dalam Pilpres. Jika perlu, kata Rizieq, bentuk partai perlawanan.
Yusril juga sudah menanggapi maklumat Rizieq tersebut. Dia mengatakan PBB adalah partai berdaulat.
"PBB adalah partai yang berdaulat, tidak bisa didikte orang lain, termasuk Habib Rizieq," kata Yusril.
Yusril lantas meminta kepada semua anggota FPI agar mundur dari kepengurusan dan caleg PBB. Dia sama sekali tidak cemas PBB akan menjadi lemah.
"Saya menjawab tegas, saya minta semua anggota FPI yang menjadi pengurus dan caleg PBB agar keluar meninggalkan PBB," ucap Yusril.
Sumber: cnnindonesia.com
Berita Lainnya
Waw. Ternyata Kaderismanto 'Urang Sumando'
Berikut Nama-nama Yang Lulus Sebagai Komisioner Bawaslu Kabupaten dan Kota se-Riau
Jadi Utusan DPP dalam Muscab PPP Inhil, Ikbal Sayuti Ingin Kader Bersatu Besarkan Partai
Bertekat Ingin Bangun Desa, Kamar Wahid SH Ikut Maju di Pilkades Serentak 2021
DPW Demokrat Riau Dilantik, Harianto Karim jadi Anggota Balitbang
Selain Permintaan dan Dukungan dari Masyarakat, H Syamsurizal Nyatakan Maju pada Pilgubri 2024
Cabup Pesisir Barat 02 Siap Tingkatkan PAD Melalui Sektor Pariwisata
Soal Gubernur Jakarta Dipilih Presiden, PKS: Bahayakan Demokrasi dan Cita-cita Reformasi
Perpisahan Ferryandi dan Golkar, 31 Tahun Komitmen Berakhir di Ambang Pilkada
SBY dan Roy Suryo di Gugat Politis Partai Demokrat Sendiri
Caleg Golkar Muridi Susandi Optimis Raih Kursi Pada Pileg 2024
Tim Pemenang INSANI Siap Jalankan Protkes Covid-19 di Pilkada Kepri