PILIHAN
Antisipasi Virus Corona, Kampus Hentikan Aktivitas Tatap Muka, Sekolah di Riau Belum Tentukan Sikap

BUALBUAL.com - Kampus di Riau menghentikan aktivitas tatap muka di kelas guna mengantisipasi penyebaran virus Corona. Sekolah di Riau belum menentukan sikap.
"Kita masih menunggu hasil keputusan dari Wali Kota dan Gubernur Riau. Kalau kepala daerah menyatakan Riau kondisi KLB, tentu akan ada keputusan untuk aktivitas belajar tidak dilakukan tatap muka di kelas," kata Kepala Dinas Pendidikan Pemkot Pekanbaru Abdul Jamal, Minggu (15/3/2020).
Jamal menyadari sejumlah kampus di Pekanbaru saat ini telah mengambil langkah dengan sistem belajar online bagi mahasiswa. Namun pihaknya belum bisa mengambil keputusan apa pun soal antisipasi Corona ini di SD dan SMP sebagai kewenangannya.
"Kami masih menunggu keputusan dari Wali Kota dan Gubernur Riau. Rencananya sore ini akan ada rapat untuk membahas hal itu," kata Jamal.
Menurut Jamal, pihaknya akan melaksanakan apa pun hasil keputusan rapat terkait soal apakah aktivitas belajar di sekolah dihentikan atau tidak. Semua tergantung kebijakan kepala daerah.
"Saya menunggu hasil dari keputusan kepala daerah saja. Karena sesuai aturan yang ada kewenangan hal itu ada di kepala daerah," tutup Jamal.
Sumber: detik.com
Berita Lainnya
Prabowo Akan Liburkan Sekolah dan Kampus Selama Bulan Ramadan
Diskominfops Inhil Beserta Wartawan Kunjungi Dewan Pers Dan Gelar Lokakarya
Hari Ini, Ratusan Pebalap Adu Cepat di Laga Honda Dream Cup 2016 Pekanbaru
Khasus Lahan Ilegal PT Hutahean dan PTPN V Naik Penyidikan
Wajah Terduga Pengebom Bunuh Diri di Polrestabes Medan
Sebanyak 525 Warga Binaan Lapas Pasir Pengaraian dapat Remisi
Sejumlah APK Paslon Dirusak OTK, Yusli: Tugas Kami Hanya Memasang
Buruan Daftar Lam Riau Buka Pendaftaran Polisi Adat
Debat Pilpres 2019: Sandi Jangan Takut Kualat Berdebat Dengan Maruf Amin
Tiga Kader HMI Dikeroyok Sekelompok Orang, Saat Hendak Rapat Harian
WhatsApp Camat Enok Diretas Orang Tak Dikenal, Minta Kirimkan Pulsa
Villarreal Permalukan Real Madrid di Santiago,Berikut Skornya