Yuk Mengetahui Cerita di Balik Doodle "Thank You Coronavirus Helpers" di Google Hari Ini"

BUALBUAL.com - Minggu lalu, Google mulai menampilkan serangkaian doodle sebagai tanda ucapan terima kasih untuk garda terdepan yang melawan pandemi Covid-19 akibat virus Corona. Kini, Google melanjutkan aksi simpatiknya dengan doodle Thank You Coronavirus Helpers.
Doodle Thank you coronavirus helpers ini menjadi akhir kampanye dukungan moril kepada semua pihak yang berada di garis depan, yang diinisiasi Google sejak 6 April lalu.
Dalam doodle tersebut, logo Google yang menghiasi halaman Google.com dihiasi dengan ilustrasi sejumlah profesi, seperti dokter, polisi, sopir angkutan umum, pemadam kebakaran, petugas kebersihan, koki, tenaga pengajar, dan sebagainya.
Profesi-profesi itu ditampilkan bergantian, setelah digilir ditampilkan dalam sepekan terakhir. Menurut Google, ini merepresentasikan bagaimana semua elemen masyarakat bahu-membahu saling menolong di masa sulit ini.
"Covid-19 terus memberikan imbas kepada banyak komunitas di dunia, orang-orang kini menjadi lebih bersatu padu saling membantu," tulis Google dalam situs resmi Google Doodle.
"Kami meluncurkan serangkaian Doodle untuk menghormati mereka yang berada di garis terdepan," lanjut Google.
Huruf G yang ada di depan mewakili masyarakat di seluruh dunia, mengirim "cinta" dalam bentuk ikon/tanda hati ke huruf-huruf lainnya, yang mewakili para pekerja di garis depan.
Doodle berseri ini jarang dibuat oleh Google, kecuali ada event-event khusus besar yang sedang terjadi, seperti Olimpiade dan Piala Dunia. Simak berita-berita seputar tenaga medis yang menjadi salah satu garda terdepan Indonesia dalam menghadapi wabah di Indonesia:
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cerita di Balik Doodle "Thank You Coronavirus Helpers" di Google Hari Ini", https://tekno.kompas.com/read/2020/04/18/12102067/cerita-di-balik-doodle-thank-you-coronavirus-helpers-di-google-hari-ini.
Berita Lainnya
Terkait Virus Corona, WHO Tegaskan Bukan Rekayasa Manusia
58 Jemaah RI Umrah Pulang 9 April, Sempat Tertahan Akibat Saudi Lockdown
Curhat Pilu CEO Pesawat Air Asia 'Tony Fernandes' Hadapi Pandemi Corona
Bagaimana Bisa Negara Terkecil Di Dunia Sekaligus Terisolasi, Kini Menjadi Negara Kaya Raya?
Abadikan Momen Bahagia, Seorang Kakek Berusia 101 Tahun Ini Selamat dari Virus Korona
Facebook, Twitter, dan Instagram Hapus Video Kampanye Donald Trump
Bagaimana Bisa Negara Terkecil Di Dunia Sekaligus Terisolasi, Kini Menjadi Negara Kaya Raya?
Indonesia dan malaysia Makin Tertekan, Tiongkok Buat Panas Konflik Wilayah Laut China Selatan
Joe Biden-Harris Resmi Jadi Presiden-Wapres Amerika Serikat: Jalanan Kota Washington Sepi
Indonesia Masuk Negara dengan Tingkat Tes Corona Terendah di Dunia
Raup Untung Besar! Perusahaan AS Sukses Temukan Obat Corona
Sedih! Dilema Petugas Medis Saat Pandemi Corona "Kami Dilatih untuk Menghadapi Kematian"