Anda Punya Informasi Narkoba! Laporkan ke Call Center Satres Narkoba Polres Lampura
BUALBUAL.com - Upaya pemberantasan peredaran dan penyalahgunaan narkoba tidak hanya melulu tugas polisi khusus Polres Lampung Utara. Masyarakat juga dapat berperan aktif dalam pemberantasan narkoba ini, salah satunya dengan memberikan informasi kepada aparat kepolisian.
Untuk menggalang informasi dari masyarakat tersebut, Satres Narkoba Polres Lampung Utara membuka layanan call center yang telah di buat dalam bentuk meme Himbauan yang sudah di Post di Medsos.
"Tujuan dibukanya layanan pengaduan ini supaya masyarkat juga terlibat dalam pemberantasan narkoba di Kab. Lampung Utara. Kami tidak bisa bekerja tanpa dukungan masyarakat, oleh karena itu kami membuka call center agar masyarakat bisa memberikan informasi kepada kami tentang peredaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungannya," jelas Iptu Aris Satrio Sujatmiko, Senin (16/11/2020).
Masyarakat dapat menyampaikan langsung informasi tersebut dengan mendatangi kantor Satres Narkoba Polres Lampung Utara atau melaporkan melalui nomor telepon 085273742013 (call/SMS/WA).
Masyarakat juga bisa memberikan informasi melalui media sosial Instagram @humaspolreslampungutaraa @Satresnarkoba_Polreslampura, Facebook @Polres Lampung Utara dan Twitter @polreslamut1.
"Setiap informasi masyarakat akan kami tampung dan tentunya kami olah terlebih dahulu informasi tersebut benar atau tidak. Bagi yang mengetahui dan tidak melapor adanya peredaran narkoba dapat juga di kenakan Pasal 131 UU No. 35 tahun 2009 dengan hukuman 1 tahun penjara," kata Iptu Aris Satrio.
Berita Lainnya
Antisipasi Penyebaran Omicron, Tim Satgas Inhil Lakukan Random Swab Penumpang Speedboat dari Kepri
Polres Karimun Laksanakan Kegiatan Puncak Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-76
Komunitas Supir Pompong Ucapkan Terima Kasih kepada Polres Inhil
Gelar Operasi Ketupat Lancang Kuning 2022, Polda Riau Terjunkan 3.083 Personel dan 57 Pos
Silaturahmi ke BNNP, Kapolda Riau: Sinergi dan Kerjasama Dalam Berantas Narkoba
Aparat Gabungan Masih Temukan Warga HST Tidak Patuh Prokes
Antisipasi Penyalahgunaan Narkoba, Personil Kodim 0314/Inhil Lakukan Tes Urine
Pererat Silaturahim, Kapolres Dan Jajaran Buka Puasa Bersama Wartawan Di Duri
70 Pelajar Dilantik Jadi Patroli Keamanan Sekolah untuk Cegah Tawuran
Digagas oleh Dandim 0314/Inhil, Ratusan Prajurit Ikuti Sosialisasi Keterlibatan TNI Pada Pemilu 2024
Polisi Berhasil identifikasi satu jenazah korban Kebakaran Lapas Tangerang
Lantamal IV Skenariokan Pantai Gasing Pulau Dompak Diserang Kekuatan Militer Musuh