Bencana Longsor di Desa Teluk Dalam Belasan Rumah dan 1 Pelabuhan Ambruk

BUALBUAL.com - Telah terjadi bencana alam di Kuala Hidayat Desa Teluk Dalam kecamatan Kuindra kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) peristiwa tanah longsor tersebut mengakibatkan belasan rumah dan satu dermaga (pelabuhan) ambruk.
Saat dikonfirmasi Kepala Desa Teluk Dalam Mhd Irham membenarkan telah terjadi tanah longsor pada Minggu (02/01/2022) pukul 22:40 WIB, dan mengakibatkan 11 rumah dan satu dermaga tempat akses warga Menuju Makam Syekh Abdulrahman Siddiq (Tuan guru Sapat) ambruk.
"Iya ada sebelas rumah (rumah warung) dan satu dermaga (pelabuhan) yang ikut juga ambruk akibat longsor yang terjadi," ungkap Irham kepala desa yang baru saja dilantik tersebut kepada awak media melalui pesan WhatsApp, Senin (3/1/2022) pagi.
Dia juga mengatakan kejadian tersebut sebagian masyarakat sudah terlelap tidur namun dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa namun belasan rumah dan akses pelabuhan utama menuju kampung Hidayat desa Teluk Dalam putus total, dan tidak bisa dilewati lagi untuk para pengunjung ke makam tuan guru Sapat," tandasnya.
"Mengingat selain untuk Askes warga pelabuhan tersebut adalah untuk para pengunjung yang ingin melakukan ziarah, ada ratusan orang perhari yang datang yang berziarah ke makam Syekh Abdulrahman Siddiq Tuan guru Sapat," tambahnya.
Lebih lanjut dikatakan Irham berharap agar cepat diperhatikan oleh Pemda kabupaten Indragiri Hilir sehingga untuk para pengunjung yang ingin berziarah ke makam tuan guru Sapat tidak terjadi hambatan.
"Semoga dapat perhatian khusus dari Pemda Inhil sehingga warga yang ingin berpergian dan para ziarah ke makam Syekh Abdulrahman Siddiq Tuan guru Sapat dapat terlaksana kembali seperti semula," tutupnya
Berita Lainnya
Satu Ruko di Jalan Sederhana Tembilahan Terbakar
Pertemuan Antara KKSS Batam dan Bea Cukai Karimun Berjalan Kondusif
Penemuan Mayat Wanita di Kebun Singkong Gegerkan Warga Kotabumi Utara
Malam Tragis di Simpang Lampu Merah Batang Tuaka: Kebakaran Melahap Tiga Kios
Apakah Pembangunan Menara Telekomunikasi Sudah Adil Sesuai Dengan Maksud Sila Kelima Pancasila?
Kasat Reskrim Bantah Pemberitaan yang Memojokan Kinerja Polres Bintan Terkait Penanganan Kasus
Tesso Nilo Adalah Marwah Melayu, LAMR Serukan Penyelamatan Hutan Adat
Warga Kecewa, Tempat Hiburan Karaoke di Rohil Buka Hingga Subuh
Tiga Pejabat Tinggi Pratama Pesisir Barat Diberhentikan Tanpa Alasan yang Jelas
Tabrakan Maut Sepeda Motor vs Dump Truk di Kampar Riau, Dua PengendaraTewas
Diperiksa 19 Jam, Bupati Kuansing Andi Putra Langsung Dibawa ke Jakarta Lanjut Pemeriksaan di gedung KPK
Tepat KM 40, Satu Keluarga Keracunan AC Mobil di Tol Pekanbaru - Dumai