News: Telah Terjadi Kebakaran di RSUD Puri Husada Tembilahan

BUALBUAL.com - Telah terjadi kebakaran di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada Tembilahan, Inhil, Selasa (18/07/2023) sekitar pukul 03.30 WIB.
Dari pantauan media online Bualbual.com di lapangan, kobaran api menghanguskan bangunan gedung pendaftaran dan Poli lama.
"Yang terbakar tempat pendaftaran pengambilan obat atau poli lama, bukan ruangan rawat inap," kata salah satu warga.
.jpg)
Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Penyelamatan (DPKP) Inhil, BPBD Inhil, anggota Pemadam PSMTI dan masyarakat berhasil melakukan pemadaman dan pendinginan di lokasi kebakaran sekitar pukul 04.30 WIB.
"Api sudah berhasil dipadamkan tadi sekitar pukul 04.30 WIB, sekarang petugas masih lanjut membersihkan dan memastikan di sekelilingnya aman," kata seorang Petugas Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Inhil, Ayie (37) di lokasi kebakaran.
.jpg)
Hingga berita ini diterbitkan belum diketahui pasti penyebab terjadinya kebakaran dan masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut dari pihak kepolisian.
Berita Lainnya
Istri Hamil 3 Minggu, Jenazah Mantan Ketum PB HMI Mulyadi dan Istri Berhasil Teridentifikasi
Proyek APBN Puluhan Miliar di Bintan Diduga Gunakan BBM Bersubsidi
Bea Cukai Kepri Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Ekspor Pasir Timah
Tanggap Bencana, Personel Lanud RHF Siaga Atasi Lalulintas yang Terputus Akibat Banjir
9 Unit Rumah Kontrakan di Kampung Dalam Pekanbaru Ludes Dilalap si Jago Merah
Direktur Utama Bank Riau Kepri Syariah Mengundurkan Diri
Warga Harapkan Logistik, Korban Banjir Lampung Utara Mulai Kesulitan Pasokan Makanan
Diduga Jadi Otak Pengeroyokan Wartawan di Samosir, Ketum IWO: Tangkap Oknum Kadis berinisial RL
PT MPP Gugat Pembatalan Lelang Proyek Rawas, Ini Tanggapan DPRD Pesibar
Jumlah Korban Kebakaran Kilang Minyak Dumai Bertambah Jadi 9 Orang
Relawan Pantau Soroti Dugaan Money Politic di Kabupaten Pelalawan
Bea Cukai Kepri Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Ekspor Pasir Timah