Bupati Inhil Apresiasi CSR Bea Cukai Tembilahan Serahkan 2 Unit Ambulans Air

BUALBUAL.com - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan mengapresiasi program penyerahan CSR dari Bea Cukai Tembilahan berupa 2 unit Speedboat ambulans air dengan mesin 40 PK untuk Desa Tanjung Pasir dan Desa Kuala Selat, Rabu (9/3/22).
Bertempat di halaman Kantor Bea Cukai Tembilahan Bupati Inhil menghadiri penyerahan hibah 2 unit ambulans air kepada 2 desa yang dinilai sangat membutuhkan.
Bupati Inhil HM Wardan mengucapkan terimakasih atas bantuan hibah dari bea cukai Tembilahan guna membantu peningkatan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Inhil
"Kami sangat berterimakasih atas hibah 2 unit Speedboat ambulans air untuk masyarakat di Desa Tanjung Pasir dan Kuala Selat, semoga apa yang di berikan ini dapat di manfaatkan sebaik mungkin," ujar Bupati.
Bupati Inhil juga menjelaskan bahwa dengan kondisi wilayah kabupaten Inhil ini terpisah oleh sungai sungai besar dengan transportasi andalan air yang membutuhkan biaya cukup besar dan dengan bantuan ambulan air ini tentu sangat membantu masyarakat yang sakit dan butuh penanganan pengobatan.
"Ambulans air memang sangat di butuhkan masyarakat yang tinggal di pesisir untuk berobat ke luar dengan biaya yang lumayan besar untuk menyewa Speedboat, dengan ada nya ambulan air ini tentu sangat membantu meringankan biaya berobat masyarakat," tambah Bupati.
Terakhir Bupati juga berpesan kepada 2 desa yang menerima bantuan ini agar di manfaatkan sebaik baik nya dan di rawat dengan baik agar awet dan bisa di gunakan dengan jangka waktu yang lama.
Berita Lainnya
Bupati Inhil Harapkan Lonjakan Prestasi Kota Layak Anak
Gubernur Kepri Percepat Rencana Pengembangan Bandara Raja Haji Abdullah Kabupaten Karimun
Wabup H.Syamsuddin Uti Lepas 27 Atlet TKC Inhil Ikuti Kejuaraan Karate Sokaido Cup II TH 2021 di Kota Duri, Bengkalis
Channeling Kredit di BPR Gemilang Sejak 2006-2010 Hanya Tersisa 1.2 M
Turun Menjadi Level 3, PPKM Riau Diperpanjang
Pemkab Inhil Gelar Penandatanganan PKS dengan OPD Terkait Data Kependudukan
GOW Kabupaten Inhil Jadi Petugas Pelaksanaan Acara Pesantren Kilat
Gubri Ucapkan Selamat Pada Suranto Peraih Juara 2 Nasional Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Tahun 2021
Sinergi PT RAPP dan Pemprov Riau Bisa Jadi Contoh bagi Perusahaan Lain
Tinjau Banjir Di Rohul, Gubri Serahkan Bantuan 12 Ton Beras
Fasilitator DMIJ Plus Terintegrasi Fasilitasi Kegiatan Pemdes Sialang Panjang Gelar Musdesus Penetapan KPM dan BLT-DD Tahun Anggaran 2022
Gubernur Riau Cek Kuota Minyak Goreng