Pemkab Inhu Gelar Rapat Kerja Tentang Kenaikan Harga BBM

BUALBUAL.COM INHU-, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (INHU) Gelar Rapat Antisipasi Dampak Kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) rapat di buka oleh Asisten Perkonomian dan Pembangunan SETDA kab.Inhu Paino, SP berlangsung ruang Thamsir Rachman Lt.4 Kantor Bupati Inhu, Selasa (27/09/2022).
Rapat menyikapi kenaikan harga BBM turut hadir Forkopimda, Kepala OPD, Agen LPG Se-Kab. Inhu, dan perwakilan SPBU Se-Kab. Inhu.
Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Sumber Daya Alam SETDA Inhu Bakri, ST selaku ketua panitia acara menyampaikan.
"Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Keputusan Menteri ESDM Nomor 218.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang harga jual eceran jenis BBM tertentu dan jenis BBM Khusus penugasan,"Katanya.
Juga dikatakan, surat keputusan Gubernur Riau Nomor Kpts.1032/VI/2022 tentang pembentukan satuan pengawas penyediaan dan pendistribusian jenis BBM dan LPG bersubsidi di provinsi riau, serta keputusan bupati Inhu nomor Kpts.426/VIII/2022 Tentang pembentukan satuan pengawas penyediaan dan pendistribusian jenis BBM dan bersubsidi di Kab. Inhu.
Maksud dan tujuan acara ini sambung Bakri, adalah mengantisipasi dampak kenaikan harga BBM di Kab. Inhu, beliau berharap agar acara ini dapat menjadi tambahan wawasan, dan pengetahuan tugas dan tanggung jawab masing-masing stakeholder dalam penyaluran BBM bersubsidi di Kab. Inhu.
Selanjutnya Asisten Perekonomian dan Pembangunan SETDA Kab. Inhu Paino, SP mewakili sambutan Bupati Inhu menyampaikan harapannya agar acara ini dapat menghasilkan pedoman dalam mengantisipasi dampak kenaikan harga BBM Khususnya di Kab. Inhu.
Keputusan pemerintah pusat menaikkan harga BBM tentu berdampak langsung pada masyarakat, sambung Paino. Untuk itu pemerintah telah menyiapkan beberapa peraturan, diharapkan kepada narasumber dapat memberikan pencerahan terhadap peraturan-peraturan tersebut.
"Kepada pemerintah pusat melalui Pertamina agar dapat menambah quota BBM bersubsidi di Kab. Inhu, kepada Tim satuan pengawas penyediaan dan pendistribusian jenis BBM dan bersubsidi di Kab. Inhu agar dapat melaksanakan tugas pengawasan agar pendistribusian tepat sasaran, dan kepada pengelola SPBU serta agen LPG dapat melaksanakan aturan yang berlaku" tutup Paino.
Selanjutnya acara dilanjutkan paparan dari narasumber dan sesi tanya jawab. Adapun narasumber acara ini adalah Kepala Bidang (Kabid) Energi dan Energi Baru Terbarukan Dinas ESDM Provinsi Riau Baharufahmi, ST, dan Sales Branch Manager IV Pertamina Patra Niaga Riau Yodha Galih.
Berita Lainnya
100 Hari Kerja Bupati Rohil, Sekum PMII: Reformasi Birokrasi Semakin Membaik
Wabup Lampura Kunjungi 12 Rumah Korban Angin Puting Beliung di Desa Gunung Sadar
Bikin Kaget! Segini Jumlah Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol di Riau Saat Libur Imlek
Wali Kota Jalin Komunikasi Dengan Awak Media Untuk Kemajuan Kota Tanjungpinang
Belajar Tentang KEK di Kepri, Gubernur Ansar Ajak Gubernur Lampung ke PT BAI Bintan
Menurut Analisis BMKG, Ini Daerah di Riau yang Sudah Masuk Musim Panas
Pemdes Pematang Obo, Panen Raya Pangan bersama Kelompok Tani
Langsung Lihat Stok Pangan, Roby Sidak Pasar Baru Tanjung Uban
Pertama di Riau, Komitmen Anti Korupsi, Pemkab Inhil dan DPRD Rakor bersama KPK RI
Bupati Bengkalis Buka Acara Rakercab MPC Pemuda Pancasila Di Hotel Surya Duri
Bupati Kampar Membuka Secara Resmi Muscab X BPC HIPMI Kabupaten Kampar
Musrenbang RKPD 2025, Bupati Kasmarni Ungkap Empat Prioritas Pembangunan