Kapolsek Kelayang Hantarkan Pesan Damai Dan Bansos Saat Silaturahmi Ke Tokoh Talang Mamak
BUALBUALCOM INHU- Kepala kepolisan Sektor (Kapolsek) Kelayang Kepolisian resor (Polres) Indragiri Hulu Iptu Zulmaheri pada senin, 9/9/2024 bersilaturahmi dan memberikan bantuan sosial (bansos) kepada Tokoh Adat Talang Mamak Kecamatan Rakit Kulim Kabupaten Inhu
Kapolres Indragiri Hulu AKBP Fahrian Saleh Siregar melalui Kapolsek Kelayang mengatakan kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka Cooling System cipta kondisi pemeliharaan keamanan dan ketertiban nasyarakat (Cipkon Harkamtibmas) pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) damai Tahun 2024
"Kegiatan yang dilaksanakan itu saya laksanakan bersama dengan Kepala Kepolisian Subsektor (Kapolseubsektor) rakit kulim dan sejumlah personel polsek di salah satu kafe di Desa Petonggan Kecamatan Rakit Kulim" Kata kapolsek
Kapolsek menambahkan, dalam kegiatan tersebut ia menyampaikan terima kasih atas kehadiran para Batin se-Kecamatan Rakit kulim dikegiatan Silaturahmi dan Cooling System antara Polri dan Tokoh Adat Talang Mamak
Pihak Polri meminta bantuan dari seluruh Tokoh Adat se-Kecamatan Rakit Kulim untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif,aman dan damai selama tahapan pilkada
Ia menambahkan agar masyarakat dapat menangkal isu-isu yang menyebabkan Perpecahan dengan menghindari ujaran kebencian yang menyebabkan Perpecahan serta menolak politik uang
Dengan adanya silaturahmi ini kedepannya Sinergitas Polri dan Tokoh Adat akan tambah dipererat lagi
Sementara itu Batin Irasan (Batin Desa Talang Parit) mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Kelayang dan jajarannya atas acara silaturahmi ini dimana mempererat hubungan antara Polri dan pemangku adat
Ia juga berjanji para Batin semua mendukung pemerintah dalam menciptakan situasi yang aman dan damai dalam Pilkada 2024.
Terkait isu agama, kami semua sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat dan Kabupaten tentang agama yang kami anut, dimana kami meminta untuk penyebutan agama kami dengan penyebutan Islam Langka Lama
Dikesempatan itu juga Ketua Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) Sdr.Girlung menyampaikan
terima kasih kepada Pihak Kepolisian khususnya Polsek Kelayang dalam membuat kegiatan silaturahmi dan temu ramah antara Polri dan Tokoh Adat
Terkait Pilkada ia berharap untuk Pemerintah Desa untuk menghimbau masyarakat setempat untuk penjelasan identitas masyarakat Tempatan, dimana kejelasan identitas tersebut bisa untuk menerima bantuan dari Pemerintah
Ia juga menambahkan bahwa pihak Adat sudah mendorong Pemerintah Desa untuk pengurusan identitas masyarakat setempat untuk kejelasan kedepannya baik dalam hal penerimaan bantuan maupun dalam hal Pemilihan Umum
Batin Masikin (Batin Desa Talang Perigi), Batin Mandi (Batin Desa Sungai Limau),Rapan (Batin Desa Talang Perigi) yang juga hadir pada saat itu menyampaikan hal senada dengan batin-batin yang lain
Setelah acara selesai dilaksanakan Pemberian Paket Bansos sebanyak 13 paket untuk Para Batin sekecamatan Rakit Kulim dan Ketua AMAN
"Saya yakin dengan silaturahmi, koordinasi dan kolaborasi dengan semua pihak terutama kepada para tokoh-tokoh yang ada pilkada di kabupaten Inhu khususnya diwilayah hukum Polsek kami dapat berjalan dengan aman, damai, sejuk dan bermartabat" Ujar Zulmaheri
Berita Lainnya
Koperasi Brothers Berikan Bantuan Sembako ke Pondok Pesantren Raudhatul Jannah
Operasi Patuh LK 2024, Kasat Lantas Polres Inhu Bagi-bagi Helm SNI Gratis
Pimpinan PKS PT PCR Beri Bantuan ke Rumah Ibadah
Ibu Ibu PKK Desa Balai Makam, Dapat Pelatihan Make Up
Pemdes Terusan Kempas, Inhil Salurkan Sembako dan BLT kepada Warga
Wabup Lampura Serahkan Bantuan Secara Simbolis kepada 18 KK Terdampak Bencana Alam
Manusia Silver Lampu Merah Batang Tuaka Tembilahan, Kritik Sosial Kesenjangan Ekonomi
Terkuak Kebohongan, Berikut Isi Rekaman Rapat Pada Saat Penyampaian Izin Prinsip THL Kecamatan Senayang
Wabup Ardian Saputra Berikan Bantuan kepada Balita Penderita Tumor
Sambut HUT Bayangkara Polri ke 78, Tim Polres Bengkalis Gelar Baksos di Tempat Ibadah di Duri
Ingin Bangun Desa, Syarii Anggota PJI Pelalawan Maju di Pilkades Serentak 2021
ITC Berbagi Sembako untuk Korban Banjir di Desa Sialang Panjang dan Pasir Emas