Kapolsek Rengat Barat Inhu hadiri Rapat Pleno DPSHP harapan Wujukan Pilkada Damai
BUALBUAL.COM INHU RIAU- Kapolsek Rengat Barat AKP Buha Siahaan SH, menghadiri Rapat Pleno terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan, Rapat tersebut digelar di Aula Kantor Kecamatan Rengat Barat Rabu(11/9/2024)
Acara rapat pleno dibuka oleh Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sutarjo sekaligus membacakan sambutan untuk mendapatkan dan menciptakan Pemilu damai dan sejahtera.
Rapat pleno ini merupakan bagian penting dalam proses Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, khususnya dalam memastikan keakuratan data pemilih. Hadir dalam rapat tersebut antara lain
Camat Rengat Barat Lisnar Manaf, SKM. M.P.H, Ketua Panwascam Rengat Barat
Purna Windra,Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Apriandi, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Taufik Hidayat.
Ketua Perencanaan Data dan Informasi, Ayu Deskarani, Ketua Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia Gigin Saipul Rahman, Anggota PPK dan PPS Se - Kecamatan Rengat Barat.
Dalam rapat pleno tersebut, dilakukan pembahasan dan penetapan DPSHP yang telah diperbaiki berdasarkan masukan dan tanggapan dari berbagai pihak. Hal ini bertujuan untuk memastikan daftar pemilih yang akurat dan valid, sehingga proses Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan demokratis.
Kehadiran Kapolsek Rengat Barat dalam rapat pleno ini menunjukkan komitmen dan dukungan penuh terhadap suksesnya pelaksanaan pemilu 2024 di wilayah Kecamatan Rengat Barat dengan sinergi dan kolaborasi yang baik, diharapkan proses pemilu 2024 dapat berjalan aman, tertib, dan demokratis.
Berita Lainnya
Danlanal Ranai Tinjau Vaksinasi di Pelabuhan Tanjung Payung Penagi
Kapolres Bintan Paparkan Kesiapan Pengamanan Event Tour De Bintan 2022 Dihadapan Kapolda Kepri
Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM Bidang Pertanian Bagi Babinsa Resmi Dibuka
Danrem 033/WP Dukung Mural Festival 2021, Bakat Seniman Dapat Tersalurkan
Panda Riau: 292 Calon Peserta Dinyatakan Lulus Bintara Polri 2020
Polda Lampung Musnahkan 171,5 Kg Sabu Selama Bulan Agustus - Oktober 2022
Satgas TMMD ke 111 Kodim 0314/lnhil Gelar Kegiatan Sosialisasi Pemanfaatan Sabut Kelapa
Seorang Danrem di Lepas Dengan Gegap Gempita di Markas Polda Riau
Dandim 0619/Purwakarta Peringati Hari Sumpah Pemuda bersama 2000 Anak TK
Apel Gelar Pasukan Pengamanan Bintan Triathlon 2024, Cek Akhir Kesiapan Personel Pengamanan
Meriahkan HUT ke-78 RI, Kodim 0314/Inhil Gelar Berbagai Perlombaan untuk Anak-anak
Jelang Pemilu 2024, Polda Lampung Bersama Forkopimda Gelar Apel Sinergitas 6 Pilar