Bantah Aniaya Anak, Ibu Kandung Atifa Angkat Bicara
Selalu Mengelak, PT Puspandari Karya Terancam Dipolisikan
D'Sayur TPI Cabang Ke 3,Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal
PON XXI Aceh: Atlet PABERSI Inhil Raih Medali Perak di Kelas 47 Kg Putri
BUALBUAL.com - Atlet Persatuan Angkat Berat Seluruh Indonesia (PABERSI) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Risa Oktaviani, berhasil meraih medali perak pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh. Risa yang bertanding di kelas 47 kg putri memberikan kontribusi gemilang bagi kontingen Inhil dan Riau.
Ketua PABERSI Inhil, Aswandi, M.H., memberikan komentarnya atas pencapaian tersebut. "Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih Risa. Untuk cabang putra, kami menargetkan medali emas melalui atlet andalan kami, Wili, pada PON XXI ini. Kami bertekad untuk terus membina dan mendukung para atlet agar mampu meraih hasil terbaik di setiap kejuaraan," ujar Aswandi dengan optimisme.
Sementara itu, Wakil Ketua III Bidang Pembinaan Prestasi Kabupaten Indragiri Hilir, Said Adnan, turut mengapresiasi kontribusi para atlet Inhil yang telah berjuang maksimal. "Pada PON XXI ini, beberapa atlet perwakilan Inhil sudah berkontribusi maksimal untuk Inhil, dan secara umum bagi kontingen Riau. Dari cabang olahraga senam, Riau berhasil menyumbangkan dua medali emas dan satu medali perak," kata Said Adnan.
Selain itu, Said juga berharap agar cabang olahraga sky air dan karate turut menyumbangkan medali dalam PON kali ini. "Ke depan, kami akan fokus menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau yang direncanakan akan dilaksanakan pada tahun 2026 di Dumai dan Siak," tambahnya.
Dengan semangat dan kerja keras yang terus ditanamkan, Kabupaten Inhil diharapkan dapat terus menorehkan prestasi gemilang dalam berbagai ajang olahraga, baik di tingkat nasional maupun provinsi.


Berita Lainnya
Mario Balotelli Memiliki Talenta Luar Biasa, Layak Diganjar Ballon d'Or?
Lemkari Jasinta Kota Batam Gelar Ujian Kenaikan Sabuk
Bupati Bengkalis Apresiasi Pergelaran Semi OPEN Turnamen Volly Ball IKASA BABUA LONTUK Cup 1
Tak Mau Tukar Kostum dengan Pemain AS Roma, Cristiano Ronaldo Ungkap Penyebabnya
Barca Ingin Bawa Kembali Marc Overmars
Rupanya! Sebelum Bergabung ke Al Nassr Cristiano Ronaldo Menanti Penawaran Club Ini
Raih 5 Medali Emas, Riau Juara Umum Cabor Anggar PON XX Papua
Bukan Cuma Rodrygo, Lookman Bisa Jadi Solusi Serangan Arsenal
Kabar Gembira, Lomba Desain Helm Merah Putih Akan Dimulai, Ini Syaratnya
PSPS Riau Dapat Dana Rp1,7 Miliar dari Sponsorship dan Tiket Terusan
Kerjasama Bidang Catur Dharma Perguruan Tinggi, UIR dan PWI Teken MoU, MoA dan IA
Atlet dari Club Domino PWI Riau Sukses Raih Piala Bergilir HIPMI Riau