Kampanye Dialogis di Desa Teratak Baru, Tokoh Masyarakat Apresiasi Suhardiman Amby atas Pembangunan Infrastruktur

BUALBUAL.com - Pasangan Calon Bupati Kuantan Singingi nomor urut 1 Suhardiman-Muklisin menggelar kampanye tatap muka di Desa Teratak Baru Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau pada Sabtu (02/11/2024) malam.
Acara ini dihadiri ribuan relawan dan simpatisan yang tergabung dalam Tim Koalisi Pemenangan SDM, menunjukkan dukungan besar dari masyarakat setempat.
Salah satu tokoh masyarakat Desa Teratak Baru Jontoni dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada Dr. H. Suhardiman Amby, MM atas pembangunan infrastruktur jalan di desa mereka.
"Kami sebagai tokoh masyarakat Desa Teratak Baru Kecamatan Kuantan Hilir berterima kasih kepada Pak Suhardiman Amby yang telah memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama dalam hal infrastruktur. Meskipun menjabat kurang lebih 2 tahun 7 bulan, Bapak sudah merealisasikan infrastruktur di desa ini dan kami berharap kepemimpinan ini dapat dilanjutkan," ujar Jontoni.
Jontoni juga menyampaikan permintaan masyarakat Desa Teratak Baru untuk dukungan di acara Do’a Padang, kegiatan tahunan yang penting bagi warga setempat. "Jika Pak Suhardiman Amby dan H. Muklisin terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kuansing, kami, masyarakat Desa Teratak Baru, hanya meminta bantuan hiburan pada acara Do'a Padang yang digelar sekali dalam setahun," tambah Jontoni.
Disela-sela acara kampanye tatap muka tersebut, Dr. H. Suhardiman Amby juga menyempatkan diri bernyanyi dan bercengkerama bersama masyarakat Desa Teratak Baru, diikuti dengan simpatisan yang tergabung dalam tim Pro SDM.
Berita Lainnya
Achmad Purnomo Putuskan Berhenti Berpolitik 'Harapan Jadi Wali Kota Pupus'
Ada Apa? KPU Rohil Diinstruksi KPU RI, Buka Kotak Suara
Lolos Menjadi Peserta Pemilu 2024, Partai Gelora Riau Gerak Cepat Gelar Rakorwil
Ferryandi - Dani M Nursalam Bersatu di Pilkada Inhil, Abdul Wahid: PKB Tunjukkan Konsistensi Berpolitik dengan Riang dan Gembira
Heboh Video Nyabu Dua Anggota DPRD Padang Pariaman dari Kader Partai Besar PDIP - Demokrat Siap Dia!
Final! KPU Tetapkan Paslon Abdul Wahid-SF. Hariyanto Peraih Suara Terbanyak, Berikut Perolehan Suara di 12 Kab/Kota se-Riau
Masyarakat Pulau Kecil Harapkan Fermadani Berikan Perubahan Lebih Baik
Relawan PIKAB Batsol, Deklarasi Beri Dukungan Kasmarni - Bagus Pada Pilkada Bengkalis Mendatang
Fix Berlayar di Pilgubri, PKS Akhirnya Melabuhkan Pilihan ke Syamsuar - Mawardi Saleh
HM Wardan Pinta Kader Golkar Kompak, Kedepan Kita Dukung Ferryandi untuk Menjadi Bupati Inhil
PDIP Riau Umumkan Real Count: Paslon Abdul Wahid - SF Haryanto Unggul dengan 44% Suara, Kaderismanto Ajak Kawal Hingga Pleno KPU
Koalisi PKS-PKB Optimis Menang di MK, Karena Kantongi Bukti Kecurangan di Pilkada Inhu