Selalu Mengelak, PT Puspandari Karya Terancam Dipolisikan
D'Sayur TPI Cabang Ke 3,Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal
Sirajuddin Nur Tampung Keluhan RT/RW se-Kota Tanjungpinang
BUALBUAL.com - Anggota DPRD Kepulauan Riau 2 periode, Sirajudin Nur menggelar silahturahmi bersama Ketua RT/RW di Kota Tanjungpinang, Senin (24/10).
Pertemuan silahturahmi berlangsung di Kedai Kopi Pondok Santai, Tanjungpinang.
Dalam kesempatan itu, Sirajudin meminta Ketua RT/RW untuk menyampaikan apa yang menjadi aspirasi warga Tanjungpinang yang belum direalisasikan pemerintah.
"Saya mau Ketua RT/RW menyampaikan tugas yang akan saya perjuangkan sebagai Anggota DPRD Kepri," katanya.
Meskipun Dapil Batam, Sirajudin mengaku memiliki program untuk memperjuangkan aspirasi seluruh masyarakat Kepri dalam bidang kesehatan, pendidikan, budaya, ekonomi kerakyatan, dan pemberdayaan komunitas.
Kelima bidang ini merupakan fokus perjuangan Sirajudin selama menjabat sebagai Anggota DPRD Kepri 2 periode.
"Saya setiap 3 bulan keliling mengambil formulir aspirasi dari masyarakat, apa yang harus saya perjuangkan ke depan," ujarnya.
Anggota Komisi IVyang membidangi pendidikan tersebut menerangkan, Ketua RT/RW merupakan ujung tombak pelayanan masyarakat dan mengetahui keluhan masyarakat.
Dengan peran sentral itu, ia meminta Ketua RT/RW selektif dalam memilih calon wakil rakyat (DPRD, Wali Kota/Bupati, dan Gubernur) yang betul-betul serius membenahi kondisi masyarakat.
"Ketua RT/RW harus punya pemahaman politik yang baik karena penentu kualitas anggota DPRD, Wali Kota/Bupati, dan Gubernur," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Sirajudin juga memaparkan program kerja ke depan seperti pelatihan kerja kepada pengangguran dan beasiswa untuk mahasiswa dan pelajar.
Ada juga program BPJS Ketenagakerjaan untuk guru ngaji, nelayan, RT/RW, pedagang, ojek, Takmir Masjid, imam, marbot, dan pekerja lepas yang akan direalisasikan tahun depan.
"Jangan ada RT/RW keliling minta sumbangan tidak boleh, macam tidak ada negara. Untuk pengangguran setiap tahun wajib ikut pelatihan keterampilan kerja. Bulan depan saya ada 6 pelatihan gratis," tambahnya.
Sementara itu, salah satu Ketua RT/RW yang hadir mengaku bersemangat melihat Sirajudin Nur yang meminta tugas dari Ketua RT/RW sebagai representatif masyarakat.
Ia mengaku baru kali ini menemui Anggota DPRD yang meminta langsung tugas dari masyarakat.
"Kita senang baru bapak satu-satunya dewan yang menanyakan apa yang saya mau," jelasnya.


Berita Lainnya
Jack Ardiansyah Bersama H Muhammad Adil Berdiskusi Untuk Kemajuan Meranti 2021
Ribuan Warga Inhil Antusias Hadiri Kampanye Cagubri Abdul Wahid dan Cabup Ferry-Dani
Gelar Rakor Bersama Pengurus DPC dan PAC se-Inhil, Asmadi: Pilkada 2024 Kita Siap Dukung Kader Sendiri
Cak Imin dan Airlangga Kongko sambil Ngopi, Koalisi Nasdem-Demokrat-PKS Jadi Bahasan
Partai Demokrat Sebut Penangkapan Andi Arief Sangat Sensitif
Kampanye dan Tablig Akbar Bermarwah, UAS Ajak Ribuan Masyarakat Kemuning Coblos Gubernur Riau Nomor Urut 1
Duduk Bersama Warga di Warung, Husni Tamrin Disebut Bupati Pelalawan 2020
Gabung Koalisi KKIR, PAN: Kami Yakin, Pemilu Kali Ini Prabowo Menang
Bang Ferry Paparkan Program Tiga Desa Satu Ekskavator di Simpang Jaya
Cagubri Abdul Wahid Ajak Bangun Daerah dengan Memilih Pemimpin yang tidak Melakukan Money Politik dan Isu Sara
PAN Keluarkan Rekomendasi Edy Natar Sebagai Balon Gubri 2024
Asmadi Ajak Putra-Putri Inhil Ikut Beasiswa Program Belajar Bahasa Inggris Gratis dari Partai Gerindra