Sukseskan Bulan Tertib Helm, Satlantas Polres Inhu Gelar Kampanye dan Sosialisasi

BUALBUAL.COM INHU - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Indragiri Hulu (Inhu), telah menggelar berbagai kegiatan dalam rangka menggelorakan program Bulan Tertib Helm tahun 2025. Kegiatan-kegiatan itu terus berlanjut selama 1 bulan penuh.
Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si diwakili Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Eri Asman, S.H saat ditemui diruang kerjanya, Selasa 7 Januari 2025 menjelaskan, Bulan Tertib Helm merupakan program Sat Lantas Polres Inhu.
Dijelaskan, sejak beberapa hari terakhir, Satlantas Polres Inhu telah melaksanakan berbagai kegiatan sosialisasi dan imbauan terhadap masyarakat pengendara sepeda motor, tentang pentingnya penggunaan helm Standar Nasional Indonesia (SNI) dalam mengantisipasi fatalitas Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas).
Ada beberapa metode sosialisasi, sambung Kasat, pertama, sosialisasi secara langsung di jalan raya atau lokasi-lokasi strategis padat aktivitas lalu lintas baik di Kota Rengat maupun wilayah Polsek jajaran. Kedua, sosialisasi lewat media elektronik, seperti menyiarkan imbaun lewat siaran radio.
Ketiga, sosialisasi pada masyarakat yang mengurus SIM pada Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) 0915, Mapolres Inhu, kantor Samsat Rengat dan beberapa lokasi lainnya.
"Bahkan, saat sosialisasi langsung di jalan raya, kita juga membagikan helm SNI gratis pada pengendara motor yang berboncengan, namun penumpangnya tidak menggunakan helm," papar Kasat yang dikenal tegas itu.
Menurutnya, ada beberapa hal yang menarik dan cukup penting saat sosialisasi, yakni imbauan yang bisa memberikan edukasi mendalam pada masyarakat, misalnya, pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm, dapat dijerat dengan pasal 291 ayat 2 jo pasal 106 ayat 8 dengan denda sebesar Rp250 ribu.
Kemudian, ada lagi kata-kata sayangi dan lindungi anak-anak dari Laka Lantas karena tidak memakaikan helm saat mengendarai sepeda motor, pakailah helm saat berkendara, sebab kepala bukan kelapa serta banyak lagi imbauan dan seruan yang diyakini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk selalu menggunakan helm.
Berita Lainnya
Puluhan Wartawan Hadiri Undangan Polres Inhu dalam Memperingati HPN
PKS PT.PCR Sebanga, Bantu Warga Dan Beri Santunan Pada Anak Yatim
IWO Inhil Kembali Salurkan 20 Paket Sembako Kepada Masyarakat Sungai Beringin
Pendamping PKH Salo menyikapi tentang ikan tri yang tidak layak di konsumsi lagi, ini pengganti nya
Luar Biasa, PKS PT.ISA Gelar Aksi Sosial Bagi 145 Paket Sembako Dan Sumbangkan Tong Sampah ke SMPN 10 Bumbung
PAO dan MPI Galang Dana untuk Pasien Korban Luka Bakar
Temui Jajaran HMI, Roby Sampaikan Peran Serta Organisasi Kepemudaan dalam membangun Bintan
Para Dermawan ini, Bantu Korban Kebakaran Jalan Sederhana Tembilahan Hulu
PW IWO Riau Sukses Gelar Aksi Sosial
Putra ke 2 Bupati Bengkalis, Akhiri Masa Lajang Dengan Tiara Sumarna
Ketua MPC PP Inhu apresiasi TNI atas keberhasilan penangkapan pelaku narkoba
Kapolres Inhu: Siapun Pemenang Pilkada, Kami Siap Mendukung