• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
  • Home
  • Pemerintah
    • Pemda Indragiri Hilir
    • Pemda Indragiri Hulu
    • Pemda Bengkalis
    • Pemda Kampar
    • Seputar Lampung
    • Seputar Kepri
    • Pemda Provins Riau
    • Peristiwa
    • Olahraga
    • Pemda Kuansing
    • Pemda Pelalawan
    • Pemda Siak
    • Pemda Dumai
    • Pemda Rokan Hilir
    • Pemko Pekanbaru
    • Pemda Rokan Hulu
    • Indragiri Hulu
    • Kuansing
    • Pelalawan
    • Siak
    • Bengkalis
    • Rokan Hilir
    • Rokan Hulu
    • Pekanbaru
    • Kampar
    • Seputar Jabodetabek
    • Seputar Jawab Barat
    • Seputar NTT
    • Seputar NTB
    • Kalimatan Timur
    • Kalimatan Selatan
    • Jambi
    • Pemda Kepulauan Meranti
    • Bintan
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
    • Indragiri Hilir
    • Dumai
  • Nasional
    • Seputar Aceh
    • Seputar Sumut
    • Seputar Kepri
  • Parlemen
    • DPRD Riau
    • DPRD Pekanbaru
    • DPRD Kampar
    • DPRD Pelalawan
    • DPRD Kuansing
    • DPRD Inhu
    • DPRD Inhil
    • DPRD Dumai
    • DPRD Rohil
    • DPRD Rohul
    • DPRD Siak
    • DPRD Bengkalis
    • DPRD Meranti
    • DPR RI
    • DPRD Kepri
    • DPRD Tanjungpinang
    • Galery
  • Politik
  • Hukrim
    • Seputar Jawa Barat
  • Peristiwa
    • Seputar Sumbar
  • Olahraga
  • More
    • Internasional
    • Ekonomi
    • Kesehatan
    • BUALBUAL VIDEO
    • Pariwisata
    • Lingkungan
    • Entertaiment
    • Agama
    • Sosial
    • Metropolis
    • Teknologi
    • Kulinier
    • Otomotif
    • Advetorial
    • Sejarah
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman
  • Disclaimer
  • Kontak
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
Polres Inhu Gelar Bakti Kesehatan dan Khitanan Massal Peringati Hari Bhayangkara ke-79
17 Juni 2025
Tragis, Siswa SD di Inhu Diduga Tewas Akibat Pengeroyokan
27 Mei 2025
Kapolres Inhu Hadiri Panen Padi di Polsek Kuala Cenaku: Wujud Nyata Program Ketahanan Pangan
24 Mei 2025
Ratusan Juta Rupiah: Aset Mak Gadi di Luar Daerah Disita Polres Inhu
23 Mei 2025
Audiensi Bupati Inhu dengan Menpora RI: Bahas Sinergi Program Kepemudaan dan Olahraga
22 Mei 2025

  • Home
  • Peristiwa
  • Inhu

Konflik Kebun Sawit 370 Hektare Memanas di Inhu, Warga Sungai Raya Nyaris Bentrok di Gerbang PT SBL

Sabar Paiman Simatupang

Kamis, 10 April 2025 10:13:50 WIB Dibaca : 701 Kali
Cetak


BUALBUAL.COM INHU – Ketegangan antara dua kelompok masyarakat di Desa Sungai Raya Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu)-Riau, nyaris berujung bentrok fisik Rabu (9/4/2025). Perselisihan dipicu oleh klaim pengelolaan lahan kebun kelapa sawit seluas 370 hektare yang berada di wilayah desa Sungai Raya Kecamatan Rengat.

Kelompok pertama dipimpin oleh Kucil atau Samsir yang merupakan perwakilan resmi kelompok petani kemitraan PT Sawit Bertuah Lestari (PT SBL). Sementara kelompok penyerobot dipimpin oleh Peli dan Deni, yang disebut-sebut sebagai orang suruhan oknum pemerintah desa dan didukung oleh PT Sinar Belilas Perkasa (PT SBP) milik Dedi Handoko Alimin.

Diduga, penguasaan lahan oleh PT SBP terjadi secara tidak sah dan merupakan hasil dari pemindahtanganan ilegal izin prinsip PT SBL, yang dilakukan dengan intervensi oknum aparat Polda Riau dalam dugaan kasus kriminalisasi yang berujung perdamaian atas laporan kurator, namun terlapor berdamai dengan Dedi Handoko Alimin pemilik PT SBP.

Ironisnya, meski belum ada kejelasan legalitas, pihak PT SBP telah memanen dan menjual hasil sawit sejak Jumat (4/4/2025) lalu, bahkan berhasil mengangkut dua mobil Tandan Buah Segar (TBS) menggunakan colt diesel. Namun, aktivitas tersebut dicegah oleh warga Sungai Raya yang merupakan kelompok petani kemitraan PT SBL pada Sabtu (5/4/2025).

Masyarakat kemudian melarang pekerja suruhan PT SBP melakukan panen hingga legalitas lahan benar-benar diselesaikan. Namun, ketegangan kembali muncul saat situasi sempat tenang. Sejumlah oknum perangkat desa justru memprovokasi mantan pekerja untuk kembali mengambil buah sawit di lahan yang statusnya telah dinyatakan status quo oleh petugas keamanan Polres Inhu disaat keributan tersebut.

Andi Irawan, salah satu petani dan tokoh masyarakat Desa Sungai Raya, menilai konflik Perkebunan sawit seluas 370 haktare tak lepas dari keberpihakan Kepala Desa yang dianggap terlalu memihak kepada PT SBP tanpa persetujuan mayoritas warga Desa Sungai Raya.

"Sampai hari ini, kepala desa tidak pernah mengundang masyarakat secara resmi membahas kerja sama dengan PT SBP. Tiba-tiba, masyarakat dihadapkan pada situasi genting yang nyaris menimbulkan pertumpahan darah," kata Andi Irawan.

Andi menambahkan, lahan 370 hektare tersebut tidak pernah dibahas dalam musyawarah desa, dan keberadaannya jelas berada di wilayah administratif Desa Sungai Raya, bukan di kawasan HGU PT Alam Sari Lestari (yang kini dalam status pailit) di Desa Talang Jerinjing Kecamatan Rengat Barat.

"Kami hanya ingin mempertahankan hak dan wilayah kami agar tidak dicaplok secara sepihak oleh pihak-pihak yang berkepentingan. Situasi saat ini memanas, tapi kami memilih jalur hukum untuk menghindari bentrok fisik,” tegas Andi.

Masyarakat Sungai Raya meminta Pemerintah Daerah Inhu selaku pemberi izin prinsip kepada PT SBL, segera menyelesaikan konflik kebun sawit dengan mengembalikan 300 hektare lahan kepada PT SBL sebagai mitra masyarakat, dan 70 hektare sisanya diserahkan kembali kepada masyarakat Desa Sungai Raya.

Hingga berita ini diturunkan, aparat kepolisian dari Polres Inhu masih melakukan pengamanan dan penjagaan di sekitar lokasi untuk mencegah potensi bentrok lanjutan. Status legal lahan seluas 370 hektare tersebut hingga kini masih belum memiliki kejelasan hukum. **


 Editor : Tpng


Berita Lainnya

Patut Dicontoh, Warga Desa Bengkolan Salak, Rohul Mengundurkan Diri Sebagai Penerima BLT-DD

Kebakaran di Kateman Hanguskan Satu Unit Rumah Kos-kosan

Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai, Seorang Pengemudi Pick Up Meninggal

Bikin Geger, Warga Rumbai Pekanbaru Temukan Mayat di Parit

Wakil Ketua Komisi II DPRD Inhu Pimpin RDP dugaan Kebun Inti Plasma yang tidak berkeadilan

PNS yang Meninggal di Toilet Masjid Kantor Walikota Pekanbaru Pegawai Kelurahan Tangkerang Timur

Diduga Mesum, 7 Pasangan Bukan Suami Istri Digelandang ke Kantor Satpol PP Inhil

Bikin Merinding, Inilah Drama Penangkapan King Kobra di Pelalawan

Penuh dengan Belatung Ditemukan Mayat di Jalan Lintas Timur Desa Ringin Inhu

Ditegur Minta Isi Bensin Penuh Rp10 Ribu, Sekelompok Remaja Aniaya Operator SPBU

Isu Tak Sedap Mengenai Rangkap Pj Penghulu Darussalam, Karang Taruna Minta Bupati Rohil Tinjau Ulang

Diskotik Kartika Cikarang Barat Ditutup Sementara! Ada apa?

Terkini +INDEKS

Biar Gak Nyesel di Akhir Bulan, Ini 7 Tips Hemat dari Gaji UMR yang Wajib Dicoba

02 Juli 2025
Ibu Hamil di Kuansing Nekat Gantung Diri, Diduga Akibat Masalah Keluarga
02 Juli 2025
Sejarah Desa Tanjung Raja Kateman: Dari Pesisir Sunyi Menuju Desa Mandiri
02 Juli 2025
Jelang Peacemaker Award 2025, Kemenkumham Riau Perkuat Sinergi dengan Dinas PMD
01 Juli 2025
Polda Riau dan Forkopimda Galang Aksi Lintas Sektor untuk TNTN Lewat Bhayangkara Run
01 Juli 2025
Domang dan Tari, Dua Anak Gajah TNTN Resmi Jadi Warga Kehormatan Riau
01 Juli 2025
Rektor UIN Suska: Jadi Pemimpin Tak Cukup Pintar, Harus Punya Integritas dan Takwa
01 Juli 2025
Camat Mandau Riki Rihardi Ikut Dampingi Bupati Bengkalis, Saat Upacara HUT Bhayangkara ke-79
01 Juli 2025
HUT Bhayangkara ke-79, Gubri Wahid Serahkan Ambulans dan Dana Binaan Polisi Cilik
01 Juli 2025
TBS Sawit Riau Minggu Ini Turun Jadi Rp 3.206/kg, Cek Harga Lengkap per Umur
01 Juli 2025

TERPOPULER +INDEKS
  • 1 Domang dan Tari, Dua Anak Gajah TNTN Resmi Jadi Warga Kehormatan Riau
  • 2 HUT Bhayangkara ke-79, Gubri Wahid Serahkan Ambulans dan Dana Binaan Polisi Cilik
  • 3 TBS Sawit Riau Minggu Ini Turun Jadi Rp 3.206/kg, Cek Harga Lengkap per Umur
  • 4 Bazar UMKM Meriahkan Pesta Rakyat Bhayangkara ke-79 di Inhil: 7.900 Kupon Ludes!
  • 5 Semangat Gotong Royong Warnai Aksi Pembersihan Induk Parit di Parit Suka Maju Desa Lubuk Kempas
  • 6 Nyaris Makan Korban! Atap Pasar Guntung Roboh Usai Warga Tinggalkan Area
  • 7 Pacu Jalur Rayon III Kuansing: 123 Jalur Siap Berlaga, Hadiah Ratusan Juta Menanti
  • 8 Dalih Ritual Pengobatan, Guru Spiritual di Bengkalis Diduga Cabuli Istri Pasien
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Bualbual.com ©2020 | All Rights Reserved By Delapan Media