PLN UP3 Rengat Dukung Penguatan Potensi Daerah di Sektor Perkebunan dan Pertanian

BUALBUAL.COM INHU- PT. PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Rengat menyatakan dukungannya terhadap kebijakan pemerintah daerah dalam memperkuat potensi daerah, khususnya di sektor perkebunan dan pertanian.
Dalam hal ini, PLN UP3 Rengat berperan sebagai penyedia infrastruktur kelistrikan guna mendukung program hilirisasi sektor tersebut.
Hal itu disampaikan Manajer PLN UP3 Rengat, Tatok Winarko, didampingi Asisten menejer (Asman KKU) PLN UP3 Rengat, Gita Lorena, saat berbincang dengan wartawan di Rengat, Selasa (6/5/2025).
"PLN siap mendukung kebijakan pemerintah dalam sektor perkebunan dan pertanian. Kehadiran PLN diwujudkan melalui penyediaan infrastruktur kelistrikan yang andal," ujar Tatok Winarko.
Sebelum menjabat sebagai Manajer PLN UP3 Rengat, Tatok pernah menduduki jabatan sebagai Manajer Kualitas dan Efisiensi Operasi Distribusi Sumatra dan Kalimantan di Kantor Pusat PLN. Ia menegaskan kesiapan PLN untuk bekerja sama dengan berbagai pihak dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan.
"PLN berkomitmen menyiapkan infrastruktur kelistrikan guna mendukung kesuksesan hilirisasi di Sumatera, khususnya di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), yang merupakan bagian dari wilayah kerja PLN UP3 Rengat bersama Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dan Kuantan Singingi (Kuansing)," tambahnya.
Terkait ketersediaan daya listrik di Inhu, Tatok menjelaskan bahwa sistem kelistrikan di wilayah ini terhubung dengan sistem kelistrikan Sumatera, yang saat ini memiliki beban puncak sebesar 7.532 megawatt (MW) dengan daya mampu mencapai 8.222 MW. Artinya, terdapat cadangan daya sebesar 690 MW.
"Kemarin saya mengikuti diskusi strategis terkait penyediaan infrastruktur kelistrikan dalam mendukung hilirisasi perkebunan dan pertanian di Sumatera," ungkapnya.
Tatok menambahkan, dukungan PLN terhadap hilirisasi sektor perkebunan dan pertanian perlu disinergikan melalui kesamaan persepsi antara pemerintah daerah, PLN, serta pelaku usaha yang berinvestasi di bidang tersebut. **
Berita Lainnya
Ketua DPRD Inhil Hadiri Buka Bersama Pemkab Inhil KKIH - Jakarta
Pemkab Inhu Gerak Cepat dalam Penurunan Stunting
Meriahkan Harlantas Bhayangkara, Pj Sekda Bintan Ikuti Car Free Day Bersama Masyarakat Kijang
Ditanam Presiden Jokowi, Sawit PSR Dipanen Perdana oleh Wapres Maruf Amin di Rohil Riau
Bertindak Sebagai Inspektur Upacara Sumpah Pemuda, Gubernur Ansar Ajak Pemuda Bersatu Membangun Bangsa
Bupati Bengkalis Kasmarni, Lambaikan Tangan Pada Ribuan Peserta Pawai Ta'aruf MTQ Ke-48 Kabupaten di Kecamatan Pinggir
Gubri Syamsuar Minta Kabupaten/Kota Kelola Sendiri Pelabuhan
SK Keluar dari Kemendagri, Jonli Jadi Pj Walikota Dumai
Kadiskes: Nihil Positif Covid-19 di Riau, Pasien Positif Yang Sembuh Meningkat
Tingkatkan Sektor Ketahanan Pangan, Bupati Bintan akan Perjuangkan Anggaran Daerah, Provinsi sampai Pusat
Plh Sekdaprov Riau Pantau Progres Pengadaan Tanah Tol Jambi-Rengat
Rapat Paripurna di Pimpin Wakil Ketua I DPRD INHU tentang dua Pengesahan Ranperda