Bupati Sebut Banyak Jalan Yang Baru di Bangun Sudah Hancur

bualbual.com, Dalam Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan menyoroti persoalan perhubungan darat dan lalu lintas darat yang terdapat di beberapa titik di Kabupaten Inhil.
” Salah satunya jalan yang di depan SMKN 1 Tembilahan, ” Katanya.
Bupati Wardan menyampaikan terdapat beberapa ruas jalan yang baru saja dibangun namun kembali rusak, salah satu contohnya, kerusakan pada ruas jalan yang baru saja dibangun mayoritas terjadi di wilayah perkotaan dan ruas Jalan Sungai Ara menuju Kilometer 8 Senin (17/4/2017).
Bupati Wardan meminta, agar instansi terkait segera melakukan koordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi untuk sesegera mungkin dilakukan perbaikan.
” Kita harus gerak cepat, meski jalan tersebut, bukan kewenangan Kabupaten, ” Imbuhnya.
Bahwa, disitu bisa kita lihat jalannya berlubang, jika lambat menanggulanginya maka semakin besar. Bupati Wardan mengatakan, seminggu yang lalu belum begitu besar, tapi kemarin sore saya lewat di jalan itu, lubangnya sudah semakin besar.
” Lalu, tepatnya jalan di Simpang Ara hingga Sungai Gergaji hanya beberapa bulan saja di bangun sudah berlubang, ” Ulasnya.
Lalu, Wardan menjelaskan Jalan tersebut adalah melainkan kewenangan Provinsi, tapi bagaimana harus bisa dikoordinasikan kepada yang berwenang. Agar lalu lintas disekitarnya dapat berjalan tertib.
Padahal, awalnya di daerah tersebut sudah dipasang portal agar kendaraan bermuatan berat tidak melewati jalan tersebut. Tapi, nampaknya belum lama dipasang, portal itu sudah dibuka kembali.
” Kemungkinan mobil yang melewati jalan tidak sesuai dengan bebannya lagi. Seharusnya, hanya 10 ton akan tetapi yang melewati bisa sampai 50 ton, ” Sebutnya.
Kepada Dinas Perhubungan Inhil dan instansi terkait lainnya, Bupati meminta, agar dapat menyelesaikan persoalan ini. Menurutnya, akar permasalahan kerusakan jalan tersebut adalah kendaraan bertonase besar yang kerap melalui jalur tersebut.
Maka, dari itu habislah jalan kita menjadi rusak. Jalan-jalan yang sudah di bangun diharapkan agar dipelihara, dengan itu jalan menjadi tetap bagus.(adv/kominfo/ded).
Berita Lainnya
Berbuntut Panjang Soal Kebohongan Award Prabowo cs, Kini Petinggi PSI Dipolisikan
Terkait APEX BPR Bank Riau Kepri Teken MoU dengan Perbarindo
Kontroversi Soal Sudutkan Ulama, Admin IG KPID Riau Copot ILM
Sijagor Merah Hajar Tabek Gadang Kota Pekabaru
Prabowo: Indonesia Hanya Mampu Perang Tiga Hari
Resmikan E-Waroeng, Kasmarni Amril Harapkan Tidak Ada lagi keluhan Masyarakat Tentang Kualitas Beras Yang Kurang Baik
Pemadaman Karhutla di Bengkalis Riau Dilakukan dari Darat dan Udara
Di Dampingi HM. Wardan Bunda Puad Inhil Zulaikha: Lantik "FKL-PAUD" Kec Gas
Musda Riau Ditunda, Pengurus Golkar Terbang ke Jakarta
Sekda Inhil Ikuti FGD Transparansi DBH
Gubernur Syamsuar akan Evaluasi OPD yang Realisasi Kegiatannya Rendah