PILIHAN
Koramil 07 Reteh bersama Masyarakat Melakukan Goro Pengecoran pondasi Jembatan

BUALBUAL.COM - Sudah dua hari masyarakat Desa Sebrang Sanglar bersama anggota TNI dari satuan Koramil 07/Reteh melaksanakan Gotong royong (Goro) dalam rangka Pra TMMD ke-106 tahun 2019 Kodim 0314/Inhil.
Saat ini masyarakat dan anggota Koramil 07/Reteh sedang melaksanakan pengecoran pondasi untuk tiang atau kaki jembatan penghubung antara Dusun ked Dusun yang ada di Desa Seberang Sanglar yang mana sebelumnya hari kemarin telah selesai memasang kayu cerucuk.
Meski harus bermain dengan lumpur, masyarakat Desa Sebrang Sanglar dan TNI terlihat begitu kompak dan semangat dalam bekerja.
Hal ini dilakukan mengingat pekerjaan awal yang di laksanakan di dasar sungai yang harus kejar-kejaran dengan situasi air pasang surutnya air, maka masyarakat dan TNI harus bekerja secepat mungkin dengan memanfaatkan situasi air laut saat keadaan surut.
Danramil 07/Reteh Kapten Arm Syahrul Effendi Pohan mengatakan bahwa antusias warga yang ikut dalam kegiatan ini sangat tinggi, dengan sigap mereka berbagi peran bersama anggota TNI.
Pembangunan jembatan ini merupakan sarana vital sebagai sarana transportasi masyarakat dalam memudahkan dan memperlancar transportasi warga.
"jembatan ini nantinya akan menghubungkan berbagai Dusun yang ada di Desa ini," tuturnya.
Dirinya berharap dengan dibangunnya jembatan ini nantinya dapat membantu meningkatkan pertumbuhan perekonomian dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Seberang Sanglar.
“TMMD di samping bertujuan untuk membantu masyarakat juga bertujuan untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” pungkasnya.

Berita Lainnya
Galeri: Bupati Wardan Hadiri Ramah Tamah dan Pisah Sambut Dandim 0314/Inhil
Miftah Sabri: Itu Hanya Framing, Soal Kasus Dugaan Money Politik yang Libatkan Caleg Gerindra
Kapolda Riau: Tak Perlu Dikomentari, Pernyataan Yaqut Soal Kelompok Radikal
Dirut Perum Bulog, Buwas: Saya Mundur, Jika Pemerintah Impor Beras Terus
Terkait Uzin Galian C Supkon,Pihak HKi 4B, Beri Penjelasan
Kemenhub: Persiapkan Lomba Bus Telolet, dan Tak Mau Sekadar Seremonial
Dalam Cuitannya Sebut TKI Babu, JBMI Minta Fahri Hamzah Mundur dari Wakil Ketua DPR RI
BMKG: Satu Titik Api Muncul di Pelalawan
Begini Cara "Live" di Aplikasi Instagram Terbaru
Debat Kandidat Ke II Syamsuar - Edy Nasution Riau Lebih Baik, dan Berjanji Gratiskan Sekolah 12 Tahun
Polisi Berlakukan Sistem Buka Tutup, Jalan Amblas di Km 70 Kandis