Tim Gabungan Temukan Jenazah Korban Hanyut di Sungai Batang Lubuh Rohul

BUALBUAL.com - Dua hari hilang akibat terseret arus sungai Batang Lubuh, Muhammad Hasan (5), akhirnya ditemukan, Senin (15/03/2021) pukul 09.30 WIB.
Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di kawasan aliran sungai Batang Lubuh yang berada di Desa Koto Tinggi Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu.
Lokasi ditemukannya jasad korban, berjalan sekitar dua kilometer dari lokasi tempatnya tenggelam. Curah hujan menyebabkan debit air sungai kuat, sehingga dalam waktu 2 hari, korban terbawa hanyut ke muara sungai.
Sebelumnya tim pencarian melibatkan unsur TNI Polri dari Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Polsek Rambah Polres Rohul, Basarnas Provinsi Riau dan BPBD Rohul.
Danramil 02 Rambah Kapten Inf Kasmir melalui Babinsa Koramil 02 Rambah Serda Dedy Nofery Samosir membenarkan penemuan korban tersebut.
"Ditemukan jam 09.30 wib pagi di perairan sungai Batang lubuh," katanya.
“Jenazah korban lalu dibawa dengan perahu karet, sebelum akhirnya diserahkan ke pihak keluarga," jelas Dedy Nofery Samosir.
Muhammad Hasan sebelumnya tenggelam dan terseret arus sungai ketika sedang berenang bersama temannya di sungai Batang Lubuh pada Minggu (14/03/2021).
Berita Lainnya
BKSDA Riau Himbau Agar Warga Waspada, Diduga Ada Jejak Harimau di Daerah Kateman Inhil
BBKSDA Riau Imbau Masyarakat Agar Berhati-hati Dengan Keberadaan Buaya Muara
Ini Hasil Visum Sopir Kapolres Kuansing yang Ditemukan Meninggal Dunia, Murni Gantung Diri?
Bikin Resah Masyarakat, Pocong Siang Bolong di Lampu Merah Kota Tembilahan Diangkut Satpol PP
Lakalantas di Tol Pekanbaru-Dumai, Dua Orang Meninggal Dunia
Bocah SMP Warga Rejosari Meninggal akibat Tenggelam di Aliran Irigasi Berantas
Terkait Harga Singkong, PT Bumi Waras Abaikan Ketetapan Pemkab Lampura
Kecelakaan Kerja Kembali Terjadi di PHR, Tiga Pekerja Tewas dalam Kontainer Limbah PPLI
Kebakaran Terjadi di Jalan Hangtuah Pekanbaru, di Samping Teras Kayu Resto
Pelaku Bom Bunuh Diri di Makassar Pasangan Suami Istri Baru Menikah 6 Bulan
Dugaan Ujaran Kebencian, Akun Facebook Eko Ardianto Dilaporkan FPII Kepri ke Polisi
Warga Riau Heboh Terkait Beredarnya Video dan Foto Dugaan Pernikahan Sesama Jenis