Gubernur Riau Tinjau Asrama Mahasiswa Riau Di Bogor

BUALBUAL.com - Di sela-sela kesibukan sebagai orang nomor satu di Bumi Lancang Kuning, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar tetap menyempatkan diri berkunjung ke asrama mahasiswa Riau di Bogor.
Gubri sampai di asrama pada Ahad (04/04/2021) siang. Nampak para mahasiswa asal Riau yang sebagian besar kuliah di Institut Pertanian Bogor (IPB) sudah menunggu.
Gubri hadir terutama untuk memastikan kondisi asrama yang sudah hampir selesai direnovasi. "Kita ingin para mahasiswa kita nyaman dan aman tinggal di asrama ini," ucap mantan Bupati Siak dua periode itu.
Kepada para mahasiswa, Gubri menyampaikan pesan dan harapan agar kelak setelah lulus kuliah dapat membangun Riau sebagai kampung halaman.
Apalagi, sebagian besar menimba ilmu di IPB. Sementara Provinsi Riau sangat memerlukan orang-orang yang ahli di sektor pertanian, perkebunan maupun perikanan.
"Dunia sekarang dihadapkan kepada krisis pangan. Anak-anak ku semua jadi harapan Riau untuk nantinya kalau sudah tamat kuliah untuk membangun Riau. Jadi motivator bagi yang lain," harap Gubri seraya menyebut bahwa saat ini Riau juga sedang mempersiapkan kawasan Food Estate seluas lebih-kurang 36 ribu hektar.
Sebelum ke asrama, Gubri juga sempat meninjau kondisi Anjungan Riau di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Gubri menyatakan harapannya agar Anjungan Riau benar-benar menjadi miniatur seni budaya Melayu Riau di Ibukota.
"Anjungan Riau harus menjadi daya tarik bagi masyarakat luas untuk mengenal Riau lebih dekat lagi. Sehingga ada keinginan orang untuk datang ke Riau," harapnya.
Selain meninjau rumah adat, Gubri juga melihat langsung Taman Jalur yang baru selesai direnovasi.
Kini, Taman Jalur di Anjungan Riau menjadi salah satu daya tarik bagi masyarakat untuk datang berkunjung.**
Berita Lainnya
Bupati Mesuji Resmikan Gedung PSC 119, Ini Kegunaannya
Ketua IWO Jambi Dilantik Jadi Komisioner Komisi Informasi
13 Kafilah dengan 292 Peserta Ramaikan MTQ VI Kecamatan Bathin Solapan,Bupati Kasmarni resmi Buka Perhelatan
Bupati Inhu Tanam Perdana Bibit Sawit Peremajaan Sawit Rakyat (PSR)
Ketentuan Penggunaan Mobil Pribadi dan Angkutan Umum Selama PSBB di Kabupaten Bengkalis
Wagub Marlin Serahkan 1.500 Paket Imun Santri
Bupati Kasmarni Apresiasi, DPD LMR Bengkalis Salurkan 50 Paket Sembako
Ditanya Soal Korupsi, Ini Jawaban Endang
Pemkab Lampung Utara Sosialisasi Vaksin Covid-19 Sinovac Lintas Sektor dan Instansi
Tak kunjung rampung, Masyarakat Desa Kuala Patah Parang Inhil keluhkan belum adanya aliran listrik
Tingkatkan Kesejahteraan Petani, KTNA Lakukan Kerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan
Pemkab Inhu Gelar Sunat Massal di Dua kecamatan