Gubernur Ansar Segera Selesaikan Pembebasan Tanah untuk Jembatan Batam - Bintan

BUALBUAL.com - Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad terus menggesa penyelesaian pembebasan tanah untuk pembangunan jembatan Batam-Bintan. Pembebasan tanah di sisi pulau Bintan menjadi fokus pembahasan dalam rapat yang dipimpin langsung Gubernur Ansar di ruang kerjanya, Kantor Gubernur Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Jumat (18/03/2022).
"Kewajiban pemerintah daerah terkait dengan pembebasan tanah ini harus segera kita selesaikan, agar pemerintah pusat bisa memulai pembangunan jembatan Batam-Bintan," ujar Gubernur Ansar.
Gubernur Ansar mengungkapkan saat dirinya berkunjung ke Ibu Kota Negara (IKN) beberapa waktu lalu, dirinya mendapat kepastian dari Menteri Bappenas dan Menteri PUPR jika pelelangan jembatan Babin bisa dimulai dalam waktu dua bulan. Karena itulah para menteri termasuk Menteri Sekretaris Kabinet meminta Gubernur Ansar segera menyelesaikan kewajiban daerah.
Dalam rapat yang mengundang Kepala BPN Bintan Asnen serta sejumlah kepala OPD tersebut Gubernur Ansar menginstruksikan agar proses pembebasan lahan bisa segera diselesaikan secepatnya. Termasuk beberapa aset jalan pemerintah daerah yang siap diserahkan Gubernur Ansar untuk pembangunan jembatan Batam-Bintan.
"Kalau untuk proyek strategis nasional, aset daerah harus segera dilepaskan karena ini untuk pembangunan daerah," katanya.
Kepala BPN Bintan, Asnen mengatakan saat ini masih ada 46 bidang tanah yang dalam proses konsinyasi di pengadilan, 12 bidang diantaranya sudah dibayarkan. Saat ini permasalahan yang masih menghambat adanya beberapa bidang tanah yang tidak memiliki subjek kepemilikan.
Gubernur Ansar pun menargetkan pembebasan tanah untuk pembangunan jembatan Babin bisa selesai di pertengahan bulan April agar bisa segera dilaporkan ke pemerintah pusat.
Berita Lainnya
BEM UIR-DPRD Riau Diskusi Mengatasi Covid-19
Sekdaprov Riau Terima Kunjungan Kerja Anggota DPD RI
Begini Penjelasanya, Terkait ASN Harus Memahami Pencegahan COVID-19 di Tempat Kerja
Tuntutan Aktivis Muda Membuahkan Hasil, Alun - alun Kabupaten Purwakarta Dibuka Kembali Setiap Hari
Kembali, 3 PDP Covid-19 di Kabupaten Bengkalis Dinyatakan Sembuh
Bahas Perekonomian Daerah, Gubri Terima Kunjungan OJK Provinsi Riau
YPMR Inhil Dikukuhkan, Ini Pesan Bupati HM Wardan
Pemcam Mandau, Gelar Turnamen Mini Soccer MBS (Mandau Bermasa Cup) Tahun 2024
Sholat Ied Bersama Warga di Masjid Besar Arafah Duri, Bupati Kasmarni ajak Masyarakat Kuatkan Persatuan & Kesatuan
Tiga ASN Pemprov Riau Dipecat Tidak Hormat Selama 2022, Delapan Orang Nantikan Keputusan Pengadilan
Camat Batsol, Minta Utamakan Usulan Prioritas Di Musrenbang Desa Petani
Masyarakat Merasa Puas Atas Kinerja Lurah Dompak