Turnamen Sepak Bola Pemuda Ganda Jaya Cup 2025 Resmi Dibuka, Hadiah Total Puluhan Juta Rupiah

BUALBUAL.com - Mandah — Keseruan dunia sepak bola di Kecamatan Mandah kembali menggeliat dengan digelarnya Open Turnamen Sepak Bola Pemuda Ganda Jaya Cup Tahun 2025. Turnamen ini menjadi ajang bergengsi bagi para pencinta sepak bola di wilayah setempat dan sekitarnya.
Pendaftaran dibuka mulai 10 Juni 2025, sementara laga perdana atau kick off akan dilangsungkan pada 29 Juni 2025. Para peserta yang berminat bisa segera menghubungi panitia pendaftaran:
Otoh / Johar : 085264018366 / 085264083813
Tejo / Yadi : 081374334671 / 082350178203
Biaya pendaftaran ditetapkan sebesar Rp500.000 per tim, dengan ketentuan DP 50%. Pembayaran bisa dilakukan melalui rekening:
BNI a.n. Saprizal : 0833763624
BRI a.n. Joharizal : 221401000878563
Turnamen ini akan berlangsung di Lapangan Parit Ganda Jaya, Desa Bente, Kecamatan Mandah. Panitia membatasi jumlah peserta hanya 64 tim, sehingga peserta diimbau untuk segera mendaftarkan diri.
Tak tanggung-tanggung, hadiah yang ditawarkan pun sangat menggiurkan:
Juara 1: Rp15 juta + trofi
Juara 2: Rp8 juta + trofi
Juara 3: Rp4 juta + trofi
Juara 4: Rp1,5 juta
Dengan hadiah total puluhan juta rupiah, turnamen ini dipastikan akan berlangsung seru dan kompetitif.
Panitia berharap, ajang ini tidak hanya menjadi hiburan masyarakat, tetapi juga dapat mempererat tali persaudaraan antar pemuda dan memunculkan bibit-bibit atlet sepak bola berbakat dari daerah.
Berita Lainnya
Ni Nengah Widiasih Persembahkan Medali Pertama untuk Indonesia di Paralimpiade Tokyo
Cabor Biliar Sumbang Medali Emas Pertama untuk Bintan pada Porprov 2022 Kepri
Dispora Riau Umumkan Hasil Seleksi Atlit PPLP Riau, Ini Daftarnya
Sevilla Berhasil Menaklukkan Barcelona, Jules Kounde Terbaik
Ini Alasan Marcus Rashford Membatalkan Tawaran Pindah ke Barcelona, Meski Pernah Mengiyakan Tawaran Tersebut
Turnamen Volly Bal dan Run 10K Bupati Cup III antar Kecamatan Resmi Dibuka se- Kabupaten Inhu
Real Madrid Bakal Menghadapi Masalah Besar Jika Ramos Pergi
Titus Bonai Bawa Boscha Legend Unggul 2 -1 Atas Mandau Family Yang Diperkuat Pemain Semen Padang
Jaga Kebugaran Tubuh, Korcab IV DJA I Kepri Lakukan Gowes Bersama
Inilah 5 Bek yang Pantas Menggantikan Peran Ramos di Real Madrid
Persiapkan Diri, Akhir Januari Temu Karya Karang Taruna Siak Di Gelar
DR Wandi SH MH Terpilih Aklamasi Nahkodai KONI Inhil Masa Bakti 2024-2028