PILIHAN
Bupati HM.Wardan Tinjau Langsung Longsor di Parit 6 Tembilahan

bualbual.com, Bupati Inhil HM.Wardan meninjau lokasi longsor di jln.gerilya parit 6 Tembilahan,selasa (26/6/2018).
Longsor yang terjadi pada minggu,3/6/2018 dan menyusul pada (17/6/2018) mengakibatkan sejumlah rumah dan badan jalan poros penghubung mengalami kerusakan.
Saat peninjauan HM.Wardan mengatakan dihari pertama masuk kembali menjabat sebagai bupati, ia sudah memanggil dinas terkait untuk mencari solusi untuk mengatasi agar tidak terjadi longsor susulan.
"Sudah selesai seluruh administrasinya. Bahkan pihak Badan Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) III, juga telah merespon. Mereka akan segera turun dan menurap sungai itu dengan memakai dana siap pakai karena keadaan sekarang memang darurat," terang Wardan.
Koordinasi dengan pihak provinsi dan pihak pemerintah pusat lainnya, dikatakan Wardan juga telah dilakukan. Hal ini penting.
"Insyaallah pihak BWSS dan pusat katanya akan turun dalam beberapa hari ini. Mudah-mudahan segera terlaksana," harap Wardan.
Bupati Wardan sendiri didampingi langsung oleh Kepala Dinas Bina Marga Inhil, Illyanto, pada peninjauan ini. Tampak pula disana Kepala BPBD Inhil, H Yuspik, dan Camat Tembilahan Hulu, Nazar.*(rasyid)
Berita Lainnya
Mencegah Covid-19, Kapolres Inhil Pimpin Langsung Sosialisasi dan Penyemprotan Disinfektan
Hadir di Reuni 212, Ini Harapan Ketua MPR Kepada Peserta
Cek Info 7 Kontainer Surat Suara Tercoblos, KPU-Bawaslu Sidak ke Priok
Ternyata! Ma'ruf Amin Masih Simpan Rasa Kecewa Dipaksa Lepas Jabatan Rais Aam PBNU
Sekdaprov Riau Ingatkan ASN yang Baru Dilantik Langsung Bekerja
Hadir di Wisata Ulu Kosok "Raja Ampar Riau" Harris Di Ajak Selfie Bareng Pengunjung
PBNU Pinta Dubes Arab Saudi Diusir, CEO Ami Group: Lu Kira Segampang Ngusir Pengajian
Agar Kamu Tak Salah! Inilah Ketentuan Pakaian untuk Tes CPNS Pemprov Riau
CEO Bukalapak Achmad Zacky: Semangatnya, Riset Dan Teknologi Jangan Dilupain
Tidak Menariknya Liga Lokal Michael Owen Tolak Bermain Di Indonesia Karena Alasan Kesatuan
Iuran BPJS Naik, Syamsuar akan Rundingkan Sharing Budget dengan Daerah
LAMR: Kita di Sini Aman-aman Saja, GP Ansor Sebut Riau Sarang Radikalisme