PILIHAN
Tak Kunjung Diperbaiki, Kondisi Jalan Desa Bente Mandah 'Semakin Hari Semakin Parah'

BUALBAUL.com, Hampir 10 tahun Jalan Sake Pantai Menuju Sake Jalan Desa Bente Kecamatan Mandah, kondisi yang di bilang sangat parah, sampai detik ini belum adanya setuhan dari pemerintah daerah baik dari tingkat kabupaten ataupun tingkat provinsi.
Sejumlah warga Sekitar Desa Bente, Kecamatan Mandah, mengeluhkan akses jalan poros desa yang sudah sejak 10 tahun dibiarkan rusak parah, bayangkan Saja Jangankan melihat aspal pasirpun tidak ada lagi di jalan kami ini, ucap salah satu warga Desa Bente. 26/04/19.
[caption id="attachment_49548" align="alignnone" width="225"]
Kondisi Jalan Desa Bente (Sake Pantai-Sake Jalan)[/caption]
Kerusakan pada poros jalan desa itu bukan hanya menghambat perekonomian masyarakat namun membahayakan para pengendara. Kades Desa Bente Suhaimi.S.Pd.I. mengatakan kondisi rusaknya jalan poros desa yang menghubungkan Desa Belaras, Belaras Barat, Kelurahan Khairiah Mandah dan Bolak Raya, merupakan akses perekonomian masyarakat. Sebab, aktivitas warga.
Jalan poros desa itu merupakan satu-satunya yang bisa dilalui oleh kendaraan roda dua, Saya prihatin. Saat warga Anak-anak sekolah harus ekstra hati-hati melalui jalan ini. Apalagi disaat air dalam dan musim hujan jalan ini seperti bubur Ayam, Ucap Kades Bente.
[caption id="attachment_49549" align="alignnone" width="225"]
Gotong Royong Masyarakat perbaiki Jalan Desa Bente (Sake Pantai-Sake Jalan)[/caption]
Kades Suhaimi.S.Pd.I, Menjelaskan Pihak Pemerintah Desa sudah mencoba mengoordinasikan ini dengan pihak terkait mengenai kondisi jalan Desa yang rusak ini tetapi belum ada satupun ditanggapi dengan serius. “Saya berharap pemerintah bisa membantu keluhan warga. Ucapnya
[caption id="attachment_49547" align="alignnone" width="225"]
Kondisi Jalan Desa Bente (Sake Pantai-Sake Jalan)[/caption]
Suhaimi.S.Pd.I juga menambahkan kerusakan jalan poros desa tidak cukup dana desa untuk membangunkannya. Dikarenakan kemampuan anggaran desa yang terbatas, pihaknya hanya bisa membangun jalan lingkungan dengan anggaran dana Desa yang ada.
Untuk membangun jalan poros desa itu membutuhkan biaya yang sangat besar bisa miliaran. Pihak desa juga bukan tidak mengeluh dan tidak berusaha untuk mencari solusi untuk jalan poros desa itu.
[caption id="attachment_49550" align="alignnone" width="300"]
Kondisi Jalan Desa Bente (Sake Pantai-Sake Jalan)[/caption]
Kami sudah mengajukan proposal pembangunan ke pihak pemerintah baik itu kabupaten maupun provinsi namun saat ini belum ada jawaban, Saya berharap sekali lagi baik melalui wakil rakyat atau pimpinan daerah untuk memperhatikan jalan kami tersebut masyarakat sangat membutuhkan perbaikan jalan tersebut.***
Reporter: ucu




Berita Lainnya
Polisi Tetapkan Dua Penampung dan Penyalur TKI Ilegal di Bengkalis
02 Keren, Pak Prabowo Paham Arah Ideologisasi Kebangsaan, Bang Sandi Mengerti Problem Riil Negara dan Rakyat!
PB HIPPMIH-Pekanbaru Akan Taja Diskusi Bedah Harga Kelapa di Inhil
Ditendang, Murid SMPN 33 Pekanbaru Laporkan Guru ke Polisi
ASN Harus Siap Ditempatkan Dimana Saja, UPTD Kec.Batang Tuaka Gelar Perpisahan
Ternyata Bupati Bengkalis Diperiksa KPK, Tapi Anak Buah Sebut Acara Di Pekanbaru
Kapolda Metro Jaya Irjend Gatot Eddy Disepakati Jadi Ketum PMRJ
Kebakaran Terjadi di Tembilahan Hulu 'Saya Tak Punya Rumah Lagi Pak'
Pulang Ibadah Umrah di Tanah Suci Mekkah, Gubernur Riau Syamsuar Dikabarkan Sakit!
Jumlah Titik Panas di Riau Melonjak Drastis
Hakim Menangkan Novanto, KPK Konsolidasi
Bikin Warga Heboh, Ada Temuan Mayat Tanpa Tangan dan Kepala Diperairan Panipahan Rohil