PILIHAN
Selama di Inhil Gubernur Kalsel Ziarah ke Makam Tuan Guru Sapat di Kuindra

BUALBUAL.com - Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil), H Syamsuddin Uti (SU) menyambut kedatangan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor di Desa Teluk Dalam, Kecamatan Kuala Indragiri (Kuindra), Jumat 26 Juli 2019.
Kedatangan orang nomor satu di Kalsel beserta rombongan ini, bertujuan untuk ziarah ke makam Syekh Abdurrahman Siddiq bin Muhammad Afif Al-Banjari atau yang lebih dikenal dengan Tuan Guru Sapat.
Tampak hadir Anggota DPRD Provinsi Riau, Agus Triansyah, sejumlah Pejabat Eselon di lingkungan Pemkab Inhil, Sekcam Kuindra dan Unsur Forkopimcam, pengurus Keluarga Bubuhan Banjar (KBB) dan Laskar Banjar Dalas Hangit (LBDH), serta tokoh agama dan masyarakat yang turut menyambut kedatangan rombongan yang menggunakan kapal feri dari Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di pelabuhan setempat.
Wabup SU yang diwawancarai mengungkapkan rasa bangganya, karena Kabupaten Inhil dikunjungi oleh Gubernur Kalsel. Apalagi mengingat, di Negeri Seribu Parit ini cukup banyak masyarakat dari Suku Banjar.
"Jadi kebanggaan beliau juga berziarah ke Makam Tuan Guru Sapat. Ini jadi pengikat kita," ujarnya.
Ke depan, Wabup SU berharap silaturrahmi yang telah terjalin dengan baik ini dapat terus ditingkatkan.
"Mudah-mudahan nanti ada kunjungan balasan, Insya Allah kita akan datang kesana," tambahnya.
Sementara itu, Gubernur Kalsel menjelaskan, kedatangannya bersama rombongan disamping menghadiri kegiatan di Inhil, juga untuk berziarah ke Makam Tuan Guru Sapat.
Ia berharap agar selalu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, karena telah bersilaturrahmi, beranjangsana dan kunjung-mengunjungi antar sesama.
"Harapan kita sama-sama membina umat, menciptakan kerukunan dan keharmonisan, serta meningkatkan silaturrahmi," imbuhnya.(hms/ucu)
Berita Lainnya
Bayi Perempuan yang Lahir di Palembang Ini Bernama Asian Games
Bupati Inhil Bersama Kapolda Riau Bagikan 4000 Sembako dan 500 Sertifikat Tanah Gratis
Bupati Amril Mukminin: “Segera Tayangkan Pengumuman Rencana Umum Pengadaan”
TPM soal Tak Diajukannya Ikrar NKRI ke Ba'asyir 'Istana Jawab'
Dampak Pintu Air PLTA Kota Panjang Dibuka, Teluk Jering Kampar Tenggelam
Masyarakat Babussalam Duri Kecewa, Pengerjaan Drainase Terkesan Asal Jadi
Dewan Tak Persoalkan Geopolitik, Terkait Asal Wilayah Sekdaprov Riau
Simak Syaratnya, Pendaftaran Pegawai Honorer PPPK Dibuka Sore Ini
Polres Inhil Amankan Dedi Irawan, Khasus Pencurian 1 Unit Sepeda Motor Mio Soule
Ngabuburit Bersama pemuda kecamatan tanah Puting Tanjung Melawan
90 Hari Perginya Firza, Apa Kabar Perkembangan Kasus Tersebut, Ini Kata Kapolresta - Pekanbaru
APMI Sebut, Ada Oknum OPD Pemda Inhil Terkait Pelaksanaan 'Program Perkelapaan' Bermain Mata untuk Kepentingan Pribadi