Bupati Inhu Dukung Secara Penuh Kebutuhan Satuan Pamong Praja

BUALBUAL.COM INHU - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu gelar apel besar memperingati hari ulang tahun satuan polisi pamong praja ke 73 dan satuan perlindungan masyarakat ke 61, di Halaman Kantor Bupati Inhu, Kamis (09/03/2023).
Bertindak selaku pembina apel Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi, SE menyampaikan apresiasi terhadap kinerja, karya serta pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara khususnya di Kab. Inhu.
Dilanjutkannya, di era keterbukaan informasi publik saat ini, satuan polisi pamong praja dan satuan perlindungan masyarakat harus mampu mengakses berbagai informasi secara real time dan dapat terpublikasikan secara online sehingga pelayanan yang diberikan dapat maksimal.
"Pemerintah Kab. Inhu mendukung secara penuh kebutuhan satuan polisi pamong praja dan satuan perindungan masyarakat dalam melaksanakan tugas, pokok dan fungsinya dalam mewujudkan wilayah tertib dan ramah investasi di kab. Inhu" jelas Bupati Inhu.
Bupati Inhu mengajak melalui momentum HUT Satpol PP dan satlinmas ini, dapat lebih meningkatkan profesionalitas dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi, sehingga penyelenggaraan ketentraman, ketertiban umum serta perlindungan masyarakat di kab. Inhu dapat terwujud.
Perkuat profesionalistas, perkuat integritas, pertahankan sikap humanis dan laksanakan tugas dengan ikhlas, tulus dan penuh tanggungjawab untuk seluruh personil satpol pp dan satlinmas, pesan Bupati Inhu di hadapan peserta Apel pagi ini.
Dalam kesempatan ini Bupati Inhu juga mengucapkan selamat bertugas kepada Satpol PP Pariwisata dan satpol PP Trantibum yang baru saja dibentuk.
Serangkaian kegiatan juga dilakukan pada apel besar pagi ini, diantarakan penyematan selempang Satuan Polisi Pamong Praja Pariwisata dan Satuan Polisi Pamong Praja Transtibum oleh pembina Apel serta pemusnahan barang hasil pelanggaran Perda dan Perkada tahun 2019 s/d 2022 disaksikan langsung oleh Bupati Inhu dan unsur Forkopimda Inhu.
Berita Lainnya
Tindak Lanjut Penertiban TNTN, Gubri Usul Relokasi Dilakukan Dengan Kajian Matang
28.679 Orang di Riau Negatif Saat Dirapid Test
Gubri Syamsuar Ikuti Video Conference Halal Bi Halal Akbar Virtual Bersama PGRI Riau
Salah Potong Alat Vital Saat Sunatan Massal di Kuansing, Dinkes Riau Minta Laporan Kronologis
Gubernur Ansar Buka Rapat Koordinasi Kediklatan Provinsi Kepri
Hadiri Pelantikan DPC SPRI, Plt Bupati Lampura: Gunakan Kebebasan Pers Secara Bijak
Bupati HM Wardan Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Provinsi Riau
Kantor Desa Danau Baru Inhu Tutup di Hari Kerja Diduga Pelayanan Mogok
Sowan ke BPKP RI, Ansar Ahmad Minta Dukungan Soal Labuh Jangkar Agar Maksimal
Cuaca Sabtu Ini di Riau: Cerah Siang Hari, Potensi Hujan Malam hingga Dini Hari
Bupati Herman Harap FJTI Jadi Jembatan Informasi Pemerintah dan Masyarakat
Gubernur Kepri: Perencanaan Pembangunan Daerah Harus Matang dan Bebas Korupsi