Ketua PW IWO Riau Apresiasi Kinerja Kominfo Inhil yang Profesional Dalam Kemitraan
BUALBUAL.com – Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online (PW IWO) Provinsi Riau mengapresiasi usaha Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Pemkab Inhil) dalam mengangkat potensi daerah.
Dinas Komunikasi Informasi Persandian dan Statistik (Diskominfo PS) selaku pihak terkait terus berusaha menyajikan informasi daerah kepada masyarakat.
Namun Diskominfopers Inhil selaku corong Pemkab Inhil dalam perluasan informasi daerah memang tidak bisa bekerja sendiri dan membutuhkan peran media massa secara profesional.
Ketua PW IWO Riau Muridi Susandi menilai Pemkab Inhil selalu terbuka terhadap wartawan yang bertugas di Inhil dan terbuka dalam kemitraan dan kejasama yang profesional.
“Kami sudah bermitra sejak dibentuknya Kominfo ini dan untuk tahun 2023 ke 2024 pun Kominfo Inhil tetap berinovasi memperhatikan pelayanan informasi,” ujar Sandi sapaan akrabnya, Senin (30/9).
Menurut Sandi, wartawan yang selalu mencari informasi daerah baik itu berbentuk berita kegiatan positif maupun tentang berita kritik tidak pernah diintervensi atau dicampuri oleh Diskominfo PS.
Meskipun begitu, dikatakannya, Diskomimfo PS juga memberikan pembinaan yang baik kepada para wartawan Inhil, begitu juga terkait dengan kegiatan wartawan lainnya.
“Kami dari PW IWO Provinsi Riau dan PD IWO Inhil memperhatikan setiap ada kegiatan Kepala Dinas selalu hadir. Selaku pintunya informasi daerah, mereka (Diskominfo PS) tetap profesional dalam melayani kebutuhan wartawan dalam meliput,” ucapnya.
Sandi mencontohkan, pada momen kegiatan covid-19 yang semuanya kesulitan untuk bergerak, tapi oleh Kominfo tetap diberikan solusinya buat rekan-rekan pers untuk tetap mendapatkan data informasi terbaru.
“Di masa 2020 tarik ke 2022 kita betul-betul merasakan sulit untuk berkomunikasi langsung, tapi dengan kemitraan kominfo kita bisa mengatasi semua dengan kegiatan liputan melalui seluler dan via zoom,” tuturnya.
Hingga akhirnya pada rentan 2023 – 2024 kondisi daerah sudah perlahan normal, sehingga Diskominfo PS juga sudah mulai menyesuaikan dengan kehadiran wartawan di lapangan.
“Mari kita bersama membangun daerah melalui informasi – informasi potensi daerah, kami siap mendukung Kominfo PS Inhil yang selalu berkerja profesional,” pungkas Sandi.
Berita Lainnya
Pemkab Meranti Perbolehkan Warganya Salat Tarawih di Masjid saat Ramadhan
TP-PKK Kepri Gelar Festival Kuliner dan Safari GEMARIKAN
Bertemu SantanNU, Dirjen Perhutanan Sosial dan Kemitraan LHK:Agrowisata RA Kopi Aren Memiliki Konsep Bagus
Bupati Inhil Pimpin Rakoor Pengawasan Aliran Keagamaan di Masyarakat
58 Kepala Desa Resmi Dilantik, Bupati Sukiman Tekan Kades Ikut Berperan dalam Penanggulangan Kemiskinan dan Stunting
Dishub: 25 Orang Penumpang dari Malaysia Hari Ini Tiba Melalui BSL Bengkalis
Tinjau Pasar Tabing, Bupati Kampar: Harga Stabil dan bahan pokok Masih Tersedia
Wabup Way Kanan Ikuti Peringatan Hari Lahir Pancasila Secara Virtual
Gubernur Ansar dan Menteri ATR Hadiri Rakor GTRA Terintegrasi Provinsi Kepri
IMAKOP dan FORKOPERI Turut Mensukseskan Pacu Jalur di Tepian Datuk Bandaro Lelo Budi
Melanggar Kode Etik ASN, Bawaslu Rohil Rekomendasikan HS ke KASN
Dewi Ansar Ajak Masyarakat Diversifikasi Konsumsi Pangan Non Beras dan Terigu