PILIHAN
Tawuran di Dumai-Riau, Dua Remaja Kena Bacok

BUALBUAL.com, Tawuran antar kelompok remaja yang sempat menghilang di Kota Dumai dalam beberapa bulan belakangan kembali muncul. Bahkan aksi kelompk remaja yang berusia belasan hingga 25 tahun ini memakan korban.
Dua orang remaja yakni Riski (21) warga Kelurahan Purnama dan temannya Faisal harus mendapatkan perawatan di ruang Unit Gawat Darurat (UGD) RSUD Kota Dumai.
Kedua korban merupakan korban dari aksi perkelahian antar kelompok remaja yang terjadi di belakang pasar Lepin, Kelurahan Bintan, Kecamatan Dumai Kota pada Ahad (07/04/2019) sekitat pukul 01.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun di RSUD Kota Dumai menyebutkan kalau korban atas nama Riski mengalami luka bekas bacokan di tengkuk dan luka di bagian punggung.
Sementara korban atas nama Habibi mengalami luka sayatan di bagian punggung sebelah kanan.
Kapolres Dumai Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Restika Pardamean Nainggolan melalui Kasat Reskrim Polres Dumai Ajun Komisaris Polisi (AKP) Awaluddin Syam, membenarkan adanya laporan dugaan korban pembacokan dan pengeroyokan tersebut.
"Diduga kejadian pembacokan ini merupakan perkelahian antar kelompok remaja dan perkara ini masih dalam pemeriksaan kita di lapangan," ungkap AKP Awalludin, Senin (08/04/2019).
Terkait apakah korban ikut dalam tawuran itu dan kelompok mana yang tawuran masih dalam pendalaman pihak Kepolisian di lapangan.
Sementara itu kedua korban yang mengalami luka bekas senjata tajam telah mendapatkan perawatan dari tim medis, sedangkan pelaku saat ini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.
Sumber: Cakaplah
Berita Lainnya
Kelapa Kita di Ekspor ke Bangladesh, Komisi II DPRD Inhil Sebut Tanda Berhasilnya Pelaksanaan FKI
Bupati Bintan: Sejatinya nilai-nilai luhur masyarakat Melayu 'Menanamkan Rasa Berbagi dan Peduli'
Bupati Inhil Pimpin Rapat Pematangan Konsep Dan Pemodelan Program 1 Desa 1 Rumah Tahfidz
Diduga Dalam Kondisi Hamil, Ditemukan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Dumai
Mengupas Pengembangan Potensi Agrowisata dan Agrobisnis BBIH Riau
Pada Tahun 2020 Ini, 58 Pegawai di Meranti Pensiun
Muhammadiyah Riau Terima Sumbangan Buku dari Perpustakaan Nasional
Antisipasi Penyebaran Covid-19, Sekda Kampar Cek Langsung Suhu Tubuh Masyarakat yang Masuk ke Kampar
PGN Teken MoU Jual Beli Gas dengan Talisman Sakakemang
Kades Cantik "Engely Emitasari" Rela Kehilangan Penghasilan Rp 100 Juta Sebulan Selama Jadi Biduan
BKD Provinsi Riau Terima 181 Pelamar PPPK
Ustadz Cilik Rasyid Ridho, Dikagumi Para Tamu Undangan di Acara Syukuran Milad HM. Wardan 57