Bekerjasama Puskesmas Pulau Burung, Tim Kukerta Relawan Desa Bantu Penanganan Covid-19

BUALBUAL.com - Tim Kukerta Relawan Desa bekerjasama dengan tim puskesmas kecamatan Pulau Burung yang berlokasi di Puskesmas Kecamatan Pulau Burung melaksanakan kegiatan penanganan Covid-19, Sabtu 20 Juni 2020.
Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 11.00 WIB ini meliputi beberapa rangkaian diantaranya melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap warga yang datang ke puskesmas, melakukan pengecekan suhu badan, dan mendata warga.
Setelah itu, tim medis dari pihak puskesmas melanjutkan penanganan terhadap warga yang ingin melakukan kegiatan sesuai dengan keperluannya.
Pada kesempatan tersebut Tim puskesmas dan tim kukerta tak lupa mengingatkan warga untuk selalu mematuhi dan mengikuti protokol kesehatan yakni menggunakan masker dan mencuci tangan agar terhindar dari virus covid-19.
Menurut salah satu peserta Kukerta Unri,
Aulia Dahlan Tim kukerta juga mengenakan APD (Alat Pelindung Diri) yang di sediakan oleh Puskesmas. Selain itu, tim Kukerta juga membuat video edukasi terkait cara mencuci tangan yang baik dan benar dengan melibatkan petugas puskesmas setempat.
"Video tersebut dapat dilihat di laman youtube KKN Desa Pulau Burung 2020 atau bisa mengklik tautan ini https://youtu.be/ju1nkPKzH0A," ujarnya, Sabtu (23/6/2020).
Sehubung dengan hal itu, di tempat terpisah, Kepala Puskesmas Kecamatan Pulau Burung, Erlina mengatakan bahwa mencuci tangan harus dengan menggunakan sabun mengikuti cara mencuci tangan yang baik sesuai dengan anjuran WHO dan protokol kesehatan agar bisa membunuh kuman-kuman serta bakteri bisa segera mati.
"Tak lupa juga selalu membawa hand sanitizer untuk penjagaan kapanpun dan dimanapun," imbuhnya.
Berita Lainnya
Dibuka Presiden Jokowi, Pj Bupati Herman dan Dinkes Inhil Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi dan TPID Award 2024
Dinkes Inhil Dorong Kesehatan Masyarakat dengan Mengelar Pertemuan Implementasi Kawasan Tanpa Rokok
Olaboraksi Rotte Foundation Serahkan Bantuan Sembako Untuk Terdampak Covid-19
Bagian Penting untuk Kesehatan, Kadiskes Inhil Ajak Masyarakat Konsumsi Buah-buahan
Dinkes Inhil Berikan Edukasi Beberapa Makanan Yang Harus Dihindari Anak Dibawah 1 Tahun
Brigjen Jimmy: Kepri Semaki Mendekati Fase Endemi
Sembuh Dari Corona, Pasien Tunawisama Tetap Dibiayai Negara
Dinkes Bersama Loka POM dan Polres Inhil Lakukan Pemeriksaan, Pembinaan dan Pengawasan Apotek dan Toko Obat
Kadiskes Inhil: Uang Insentif Bagian Penghargaan dan Movitasi Pemda Kepada Tenaga Medis Menangani Pasien Covid-19
24 Orang Penambahan Pasien Positif Covid-19 di Riau, 5 Orang Merupakan Warga Inhil
Ada Tiga Godaan yang Kerap Datang saat Puasa Sambil Bekerja
Naah, Mana yang Benar! Penelitian Prancis Sebut 80 Persen Perokok Lebih Terlindung dari Virus Corona