Galery
HPN Tingkat Provinsi Riau, DPMPTSP inhil Akan memanfaatkan untuk mempromosi Peluang Invetasi di Kabupaten Inhil

BUALBUAL.com - Rangkaian kegiatan Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023 tingkat Provinsi Riau yang di laksanakan di Kabupaten Indragiri Hilir hari ini resmi di canangkan oleh bupati HM Wardan, kegiatan tersebut di pusatkan di lapangan Gajah Mada Tembilahan, Selasa, (16/05/23).

Pelaksanaan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023 tingkat Provinsi Riau yang dipusatkan di Kabupaten Indragiri Hilir diharapkan menjadi ajang promosi daerah terutama potensi di bidang perkelapaan yang selama ini terus digaungkan oleh Pemerintah Kabupaten Inhil.

“Rangkaian kegiatan yang bertemakan Festival Kelapa Indragiri Hilir ini memiliki filosofi tersendiri bagi masyarakat. Dimana, pohon kelapa merupakan pohon kehidupan, khususnya di Kabupaten Inhil yang disebut Negeri Seribu Parit Hamparan Kelapa Dunia. Kelapa telah menjadi roda penggerak perekonomian masyarakat, karena sekitar 80 masyarakat Kabupaten Inhil adalah petani kelapa,” ujar Bupati.
Oleh karena itu, peningkatan kualitas pemberdayaan kelapa sejalan dengan peningkatan taraf ekonomi masyarakat. Apalagi, kelapa bagi masyarakat Inhil sendiri sudah menjadi identitas atau jati diri.

“Pemerintah Daerah (Pemda) akan terus mengupayakan berbagai kebijakan dalam mengembangkan dan meningkatkan perkelapaan di Kabupaten Inhil, salah satu upaya saat ini dengan menghadirkan kegiatan Festival Kelapa Indragiri Hilir dalam rangkaian acara Hari Pers Nasional Provinsi Riau tahun 2023 di Kabupaten Inhil,” kata Bupati Wardan.
Dalam kegiatan hari pers nasional Dinas Penanaman Modal PTSP Kabupaten Indragiri hilir akan menfaatkan sebagai ajang promosi di bidang investasi di berbagai bidang serta mempromosikan tentang syrarat-syarat membuat surat izin usaha di dinas PMPTSP inhil.

Kabid Bidang Promosi daerah DPMPTSP inhil Pak Rahim menuturkan kegiatan hari pers ini kita akan menfaatkan peluang untuk promosikan investasi di kabupaten inhil, baik di bidang perkebunan, pariwisata, dan UMKM. Tutupnya. (Galery)
Berita Lainnya
PT Garuda Indonesia Berencana Naikkan Harga Tiket
Harga pinang Kering di Riau Minggu Ini Rp4.425 per Kg
Semarak Perayaan Ulang Tahun Sambu Group ke-54
Dosen IPB University Berikan Pelatihan Aplikasi Herbal dan RAS Budidaya Kepiting Bakau di Kota Tanjungpinang
Khairul Apresiasi Langkah Perjuangan Pj Bupati Erisman Mendorong Hilirisasi Kelapa Petani Inhil di Tingkat Nasional
Menyicipi Gurihnya Rasa Keripik Bawang Hafiza Bisnis UMKM di Kota Tembilahan
Guna Menekan Lonjakan Harga, Bulog Cabang Tembilahan Gelar Operasi Pasar Gula Pasir
Panas! Jika Kalah Debat Lawan Luhut, Rizal Ramli Janji Setop Kritik Pemerintah
Inhil Mengalami Kenaikan Inflasi, Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Cari Tahu Permasalahnya
Gubri Syamsuar Himbau Pelaku Usaha Manfaatkan Media Sosial
Bersama Bupati HM Wardan Kadis DPMPTSP Inhil Ikut Rapat Progres Persiapan HPN Tahun 2023
Walaaah!!! Harga Bokar Kering Gapkindo di Riau Masih Stagnan