Polsek Kuindra Giat Cegah Gangguan Kamtibmas

KUINDRA - Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat agar selalu kondusif, Personil Polsek Kuala Indragiri (Kuindra) kembali melaksanakan rutinitas guna mencegah serta meminimalisir terjadinya potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Rutinitas kali ini dilaksanakan oleh Personel Polsek Kuindra, yaitu Aipda Benny Codiyat, Brigadir Muhammad Idris, Bripda Celvin Juanda, di kelurahan Sapat kecamatan Kuindra, Minggu (17/12/2023).
Kapolsek Kuindra AKP Suwandi, B, menuturkan Operasi Mantap Brata Lancang Kuning tersebut guna mencegah serta meminimalisir potensi terjadinya tindak pidana Curas, Curanmor dan Curat serta Premanisme serta gangguan keamanan lainnya di wilayah hukum Polsek Kuindra.
"Rutinitas ini guna menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif ditengah masyarakat," ujar Kapolsek AKP Suwandi.
Dengan dilaksanakannya kegiatan rutinitas tersebut mampu meningkatkan rasa aman kepada masyarakat dari gangguan Kamtibmas dan gangguan tindak pidana lainnya.
"Semoga dengan kegiatan ini masyarakat merasa nyaman dengan kehadiran personel Polri berseragam di tengah-tengah masyarakat. Selain itu diharapkan mampu meningkatkan rasa kepercayaan, kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban agar tetap kondusif," pungkasnya.
Berita Lainnya
Salah Satu Pelaku Pengeroyokan di Tembilahan Berhasil Diringkus Polisi, Satu Lainnya DPO
Janjikan Akan Diberi Proyek Sumur Bor, Oknum ASN Diamankan Sat Reskrim Polres Lampung Utara
Seorang Pemuda di Inhil Edarkan Uang Palsu, Ini Modusnya
Kejari Rohil Sebut Perkara Pencurian Meningkat 'Selama Pandemi Covid-19'
Operasi Penertiban PETI di Areal Perkebunan Sawit PT Wanasari Nusantara, Polsek Singingi Hilir Bakar Satu Rakit Yang Tidak Beroperasi
Seorang Perawat di Tubaba Perkosa Bidan yang Sedang Terlelap Tidur
Patroli Gabungan Polres Bengkalis Dan Polsek Mandau Gelar Ops KRYD
Empat Pemuda Diamankan Polisi, Saat Pesta Sabu di Duri
Cegah Gangguan Kamtibmas,Personel Polsek Kuindra Laksanakan Patroli
Anak di Bawah Umur Bobol Toko Perhiasan di Kampar, Barang Bukti Diamankan Polisi
Modus Pinjam, Sepada Motor Warga Enok Ini Digelapkan Temannya
Doakan Semeru Banjir Lahar, Pria Lumajang Dilaporkan ke Polisi