PILIHAN
HM. Wardan: Di Gas Kepala Desa Jabatan Itu Adalah Amanah Yang Perlu Dijaga Sesuai dengan Tufoksi Kita

Bualbual.com, Bupati Indaragiri Hilir (Inhil), Drs H Muhammad Wardan MP melakukan pelantikan empat Kepala Desa di Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS). Empat Kepala Desa tersebut yakni Desa Teluk Sungka, Desa Teluk Tuasan, Desa Sungai Iliran dan Desa Rambaian.
Pelantikan yang dipusatkan di Halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN) 007 Teluk Sungka, Kecamatan GAS, Kabupaten Inhil dipadati ratusan masyarakat yang ingin menyaksikan langsung prosesi pelantikan.
Saat tiba di lokasi acara, seperti biasanya Wardan dan Istri dikalungkan bunga sebagai ucapan selamat datang dari masyarakat. Selain itu, Bupati dan romonbongan juga disambut dengan penampilan silat yang segak memadu gerak.
Sebelum melakukan pelantikan, acara diawali dengan penampilan Tari Persembahan dan dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya serta doa.
Saat melakukan pelantikan, Wardan mengawali dengan menanyakan kepada Kepala Desa apakah siap untuk diambil sumpah. Berikrar dan berjanji sebagai awal mengemban amanah yang diberikan oleh masyarakat.
Pada sambutannya, Wardan meminta agar kepada seluruh kepala desa agar mampu mengemban amanah dengan sebaik-baiknya dengan cara memahami Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) yang telah diatur. Dalam menjalankan tupoksi, tambah Wardan, ada pedoman yang bisa menjadi acuan yakni UUD, Pemerintah, Peraturan Gubernur (Pergub), Peraturan Bupati (Perbup), Surat Keputusan (SK) Bupati, dan sebagainya.
"Dengan mempelajari, memahami, dan mengerti acuan yang ada, saya yakin akan mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," tambah Wardan.
Selanjutnya, Wardan juga mengingatkan kepada Kepala Desa agar mampu menganyomi seluruh masyarakat dengan artian tidak tebang pilih dalam melayani masyarakat.
"Ayomi seluruh masyarakat dalam membangun dan berikan pelayanan yang sama kepada semuanya. Jangan ada pilih memilih dan golong-golongan setelah pelantikan ini," tegas Wardan
Wardan menjelaskan, dalam pelaksanaan demokrasi, perbedaan pendapat dan pilihan merupakan hal yang biasa dan wajar. Akan tetapi, lanjut Wardan, dengan pelantikan ini jangan ada lagi yang namanya perbedaan dan marilah bersama-sama ikut serta dalam membangun negeri agar menjadi lebih maju lagi.
Lebih lanjut, Wardan meminta kepada seluruh Kepala Desa yang ada di Kecamatan GAS agar mampu berkoordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di tingkat Kabupaten, Provinsi, bahkan Pusat untuk mencari anggaran untuk mempercepat pembangun di desa masing-masing.
"Bagi desa yang rajin melakukan koordinasi maka akan banyak pula peluang untuk mendapatkan anggaran tambahan," ulas Wardan.
Hadir pada prosesi pelantikan tersebut, Ketua Muslimat Nahdatul Ulama (NU) Inhil, Hj Zulaikha Wardan Ssos, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Inhil, Ferryandi, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Yulizal, Camat Gaung Anak Serka (GAS), serta ratusan masyarakat dan tamu undangan lainnya.***(Dani)
Berita Lainnya
Pemuda di Pelalawan Bobol Rumah Guru Honor, Bonyok Dihajar Warga
SERTIFIKAT GRATIS PRONA DI KABUPATEN BENGKALIS BERJALAN, MINTA DISPENSASI TAMBAHAN WAKTU.
Pengadaan Bantuan 63 Kapal untuk Nelayan Riau Sudah Dilelang
Sekolah Dilarang Memungut Uang kepada Peserta Didik, Berdasarkan Hasil Monitoring Korsubgah KPK
Sampai Kini Sudah Ada 43 Warga Kota Pekanbaru Terjaring OTT Satgas Kebersihan
Usai Kritik Kinerja Pemda Inhil, Edy Sindrang dan Bupati HM Wardan Lakukan Pertemuan Empat Mata di Ruang Fraksi PPP
Pengurus Asosiasi Futsal "AFK" Kab Rohil Periode 2019-2023 Resmi dilantik Sekum AFP Riau Zulfan Ismaini
Bahas Isu Terkini, Plh Bupati Pimpin Rapat Staf
LAMR Gelar Acara Syukuran Sambut Kepercayaan Pengelolaan Blok Rokan
Rusdiansyah Angkat Bicara Terkait Kafilah Duduk di Atas Rumput saat Pembukaan MTQ Inhil Ke-49
Sandiaga Uno kehabisan dana kampanye dan minta bantuan Prabowo
WWF Minta Pemprov Riau Serius Atasi Konflik Antara Manusia dan Satwa