PILIHAN
Kebakaran di Gedung DPR Diduga Akibat Korsleting Dispenser

Bualbual.com, Kebakaran yang terjadi di lantai 4 Gedung Wisma Nusantara 3 MPR/DPR Senayan Jakarta, sudah berhasil dipadamkan sejak pukul 09.00 WIB, Sabtu, 3 Februari 2018.
Menurut Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta, dua unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi dan api yang berkobar di salah satu ruang berhasil dipadamkan dengan menggunakan alat pemadam api ringan atau APAR.
"Pengerahan dua unit beserta pendukung. Situasi sudah dipadamkan menggunakan APAR, tinggal membuka ventilasi agar asap segera keluar," kata DPKP DKI Jakarta di akun Twitter resminya.
Dari hasil penyelidikan, kebakaran di gedung wakil rakyat itu diduga akibat adanya korsleting listrik di alat penampung air minum atau dispenser.
"Diduga akibat korsleting listrik pada dispenser," katanya.
Dugaan penyebab kebakaran diperkuat dengan ditemukan barang bukti dispenser yang sudah dalam kondisi separuh terbakar.
Berita Lainnya
Terpilih Sebagai Ketua FKWI 2019 - 2021, Debi Candra Ucapkan Terima Kasih Kepada Semua Pihak!
Eks Gubernur dan Wagub dari PDIP Pilih Dukung Prabowo-Sandi
Festival Unik "Manongkah Kerang" Inhil Tahun 2019 Kembali Digelar
Pekan Ini Harga TBS Sawit Riau Turun Lagi
Wilia Octadina Terpilih Sebagai Ketua ASPERINDO Kepri Periode 2019 - 2023
Kabar Dari Dewan Pers: Untuk Verifikasi Media Tidak Perlu Pemred UKW Utama
Pjs.BUPATI RUDIYANTO HADIRI PEMBUKAAN PELATIHAN PENGELOLA BUM-Des SE-PROVINSI RIAU
Pimpinan Cabang GP Ansor Rohil Kirim Peserta Pelatihan Kerja, Guna Bina Generasi Muda
Terbaru , Sistem Pembayaran Iuran BPJS Kesehatan: Cukup Satu VA
Syamsuddin Sebut: SBY Tak Lagi Santun, Setelah Agus Jadi Cagub DKI Jakarta
Menekan Penderita Stunting, Bupati HM. Wardan Laksanakan "Gerakan Satu Hati" Secara Serentak di Inhil
Ruhut bocorkan aktor politik demo Ahok